Pendidikan

Peduli Kesejahteraan Masyarakat, Mahasiswa Unim Hadirkan Kampung Industri Toga di Mojokerto

×

Peduli Kesejahteraan Masyarakat, Mahasiswa Unim Hadirkan Kampung Industri Toga di Mojokerto

Sebarkan artikel ini

Lenterainspiratif.id | Mojokerto – Himpunan Mahasiswa Program studi Teknik Industri Universitas Islam Majapahit (Unim) sukses menghadirkan Kampung Industri Toga sebagai upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat Desa.

Kegiatan ini merupakan bagian dari Program Penguatan Kapasitas Organisasi Kemahasiswaan (PPK Ormawa) oleh Kemendikbudristek yang dilaksanakan mulai pada 17 Maret 2023 sampai 17 November 2023.

Ketua Program studi Teknik Industri Chindy Alvionita Bana Pah mengatakan, program ini tepatnya dilaksanakan di Desa Kebontunggul, Kecamatan Gondang, Kabupaten Mojokerto.

“Program ini kami laksanakan di Desa Kebontunggul, untuk timnya ada 12 mahasiswa didampingi dengan dosen pembimbing,” katanya, Jumat (17/11/2023).

Chindy menjelaskan, pelaksanaan program dimulai dengan penyerahan bibit kepada pemerintah Desa Kebontunggul yang dilanjutkan dengan pembuatan Taman Toga Renjana yang berlokasi di Desa Kebontunggul.

“Masyarakat juga dikenalkan pada berbagai inovasi produk olahan toga, selain itu tim juga membuat aplikasi Supply chain center untuk menunjang pemasaran Produk Olahan Toga di Desa Kebontunggul,” paparnya.

Sementara itu, Dekan Fakultas Teknik, Erly Ekayanti Rosyida selaku pembimbing menyampaikan bahwa kegiatan ini disambut antusias oleh warga setempat, termasuk kelompok tani Desa Kebontunggul.

“Masyarakat diajarkan membuat jamu olahan dari hasil menanam toga dengan konsep dan branding yang yang mempunyai nilai jual tinggi sehingga menarik perhatian konsumen,” jelas Erly.

Menurut Erly dengan aplikasi Supply chain ini dapat meningkatkan kualitas layanan, efektivitas dan efisiensi pemasaran produk.

“Aplikasi ini dapat digunakan untuk memantau jumlah stok, aplikasi yang berbasis online ini juga bisa bisa diakses melalui handphone,” pungkasnya.

Pembukaan PPK Ormawa di Desa Kebontunggul ini dihadiri Wakil Rektor Universitas Islam Majapahit, Pipit Sari Puspitorini, S.T., M.T., Kepala Bagian Umum, Mohammad Muslimin,S.T., M.T. Serta Dosen pembimbing yang ikut mendampingi. (Met)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *