Jawa TimurPeristiwa

Truk Kontainer Terguling di Jembatan Layang Trosobo, Arus Lalu Lintas Lumpuh Total

×

Truk Kontainer Terguling di Jembatan Layang Trosobo, Arus Lalu Lintas Lumpuh Total

Sebarkan artikel ini
Truk Kontainer Terguling di Jembatan Layang Trosobo, Taman, Sidoarjo (foto: istimewa)

Sidoarjo, LenteraInspiratif.id – Sebuah truk kontainer bermuatan pintu terguling di Jembatan Layang Trosobo, Kecamatan Taman, Sidoarjo, Minggu (29/12/2024) pagi. Insiden ini menyebabkan arus lalu lintas di jalur Krian-Surabaya macet total hingga sepanjang dua kilometer.

 

Truk bernomor polisi S 8629 UP yang dikemudikan Mutdatsir (52) mengalami kecelakaan sekitar pukul 05.00 WIB. Saat kejadian, Mutdatsir tengah membawa muatan pintu hotel seberat 20 ton dari pabrik di Trosobo menuju Surabaya.

 

“Sudah pakai gigi satu, tapi tiba-tiba nggak kuat nanjak pas hampir sampai puncak jembatan,” ungkap Mutdatsir di lokasi kejadian.

 

Mutdatsir mengaku heran karena sebelumnya ia pernah mengangkut muatan hingga 30 ton tanpa kendala. Namun kali ini, dengan muatan yang lebih ringan, truk justru oleng dan kehilangan tenaga saat menanjak.

 

Ia sempat berusaha menahan laju truk agar tidak meluncur mundur dengan menginjak rem perlahan. Sayangnya, truk justru melorot cukup cepat hingga bagian belakangnya naik ke median jalan, membuat kendaraan terguling dengan posisi kepala truk menggantung di pagar pembatas jembatan.

 

Warga yang menyaksikan kejadian tersebut langsung melaporkannya ke Polsek Taman. Tak lama berselang, petugas dari Unit Lantas Polsek Taman dan Satlantas Polresta Sidoarjo tiba di lokasi untuk melakukan pengaturan arus lalu lintas.

 

Kanit Lantas Polsek Taman, Iptu Sulaiman, mengatakan pihaknya segera memberlakukan sistem contraflow untuk mengurai kemacetan.

 

“Kendaraan dari arah Krian kami arahkan masuk ke jalur lawan arah menuju Surabaya. Sementara kendaraan roda dua dialihkan ke jalur bawah jembatan,” jelasnya.

 

Untuk mengevakuasi truk yang terguling, petugas mendatangkan alat berat berupa crane. Proses evakuasi dimulai sekitar pukul 13.00 WIB dan truk berhasil didirikan kembali satu jam kemudian, sekitar pukul 14.00 WIB. Setelah evakuasi selesai, jalur secara bertahap mulai dibuka kembali untuk kendaraan.

 

Beruntung, insiden ini tidak memakan korban jiwa maupun luka-luka.

 

“Untungnya waktu kejadian kondisi jalan masih sepi, jadi tidak ada kendaraan lain yang tertimpa atau terdampak,” tutup Sulaiman. (*)

 

 

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *