Lenterainspiratif.id | Sidoarjo – Warga Jalan Brantas Wisma Tropodo, Kecamatan Waru, Kabupaten Sidoarjo ditempatkan dengan temuan bayi perempuan di dalam tas. Didalam tas tersebut juga ditemukan sepucuk surat dan uang sebesar Rp 300 ribu.
Bayi perempuan itu ditemukan pertama kali pada Jumat (10/3/2023), sekitar pukul 18.30 WIB. Isi surat itu bertuliskan jika bayi perempuan itu baru dilahirkan.
Assalamualaikum WR WB, Ngapunten sing katah nggih kulo nitip bayi keadaan mboten memungkinkan amergi dereng nikah. Kulo janji mbenjang akhir tahun kulo pendet. Namine Martha Saputri Lahir 10 maret 2023. Kulo ngucapaken ngapunten lan matur suwun seng katah.
“Mohon maaf yang banyak saya titip bayi dalam keadaan tidak memungkinkan, sebab saya belum menikah, saya berjanji akhir tahun saya ambil kembali, namanya Martha Saputri lahir 10 Maret 2023, saya ucapkan mohon maaf dan terimakasih banyak,” tulisan surat itu seperti dilihat Lenterainspiratif.id Sabtu (11/3/2023).
Kanit Reskrim Polsek Waru, Iptu Yani mengatakan, penemuan bayi berada di dalam tas kondangan di teras rumah Wahyudi yang beralamat Wisma Tropodo Blok EK No 17.
“Saat ditemukan, ada sepucuk surat. Saat ditemukan sang bayi memakai baju berwarna biru,” kata Yani saat dikonfirmasi melalui telepon selulernya.
Saat ini, bayi mungil tidak berdosa itu sudah berada di Puskesmas Tropodo Waru untuk menerima perawatan dari pihak kesehatan.
“Kondisinya baik, kemungkinan besar bayi itu berumur baru sehari dengan berat badan dua kilogram dan panjang 43 sentimeter,” pungkasnya. (Ji)