Pendidikan

Gelar Workshop Inspiratif, UNIM Optimistis Ciptakan Pengusaha Muda Masa Depan

×

Gelar Workshop Inspiratif, UNIM Optimistis Ciptakan Pengusaha Muda Masa Depan

Sebarkan artikel ini

Lenterainspiratif.id | Mojokerto – Universitas Islam Majapahit (UNIM) kembali menggelar Workshop untuk menginspirasi mahasiswa agar menjelajahi dunia kewirausahaan.

Workshop bertajuk “Membangun dan Mengelola Usaha di Usia Muda,” yang digelar pada hari Jumat, (17/11/2023) diharapkan mampu menciptakan para penguasa muda di masa depan.

Kepala Bagian Kemahasiswaan Eko Wahyudiono berharap penyelenggaraan workshop ini dapat membuka mata Mahasiswa terhadap potensi bisnis di usia muda dan memberi mereka kepercayaan diri untuk menghadapi tantangan di masa depan.

“Workshop ini benar-benar mengubah pandangan mahasiswa terhadap dunia bisnis. mereka sekarang merasa lebih siap untuk memulai bisnis mereka sendiri,” kata Eko.

Menurut Eko Workshop kali ini dihadiri oleh mahasiswa Universitas Islam Majapahit yang telah mendapatkan pendanaan dalam program P2MW dari keneterian pendidikan, kebudayaan, riset dan teknologi (Kemendikbutristek).

“Hadir pula mahasiswa UNIM yang suka dengan dunia bisnis, dalam suasana yang penuh antusiasme, mereka mendapatkan wawasan mendalam tentang langkah-langkah kunci dalam merintis dan mengelola usaha di usia muda,” jelas Eko.

Di Workshop kali ini UNIM menghadirkan pengusaha Rakhma Ilmia Sussanti yang merupakan Owner dari Bilco Handmade Finger Food. Para peserta diajak untuk merenungi kisah sukses dan kegagalan dari pembicara handal tersebut yang telah melalui berbagai rintangan dalam perjalanan kewirausahaannya.

Dengan berbagi pengalaman pribadi, pembicara ini mampu memberikan perspektif yang berharga kepada para peserta.

“Workshop ini tidak hanya memberikan inspirasi, tetapi juga memberikan langkah-langkah praktis untuk membantu peserta membangun bisnis mereka.Peserta diberikan waktu untuk berinteraksi dengan sesama peserta, pembicara, dan mentor,” paparnya.

Sementara itu Wakil Rektor Unim Dr. Ainul Yaqin menyampaikan, bahwa workshop tersebut bukan hanya sekadar acara pendidikan bisnis, tetapi juga sebuah peristiwa yang menciptakan komunitas dan semangat bersama.

“Dengan begitu banyak pemuda yang terinspirasi, dapat dipastikan bahwa semakin banyak bakat bisnis yang akan muncul dari generasi ini, membawa inovasi dan perubahan positif ke dalam dunia kewirausahaan,” pungkasnya. (Met)

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *