Lenterainspiratif.id | Ternate – Kepala PT Angkutan Sungai, Danau dan Penyeberangan (PT. ASDP) Ferry Cabang Ternate, Justan Gaffaru tegaskan tidak ada Pungutan Liar (Pungli) di Area Pelabuhan Ferry Kota Ternate.
Kepala ASDP Ferry Cabang Ternate, Justan Gaffaru saat di wawancarai awak media, Selasa (18/04/2023), mengatakan jika terdapat pegawai ASDP Cabang Ternate sengaja melakukan Pungli dan secara langsung mendapat bukti maka di persilahkan untuk di laporkan ke pihak hukum, agar di tindak dengan cepat.
“Jika ada oknum-oknum yang sengaja melakukan Pungutan Liar (Pungli) di saat melakukan penagihan tiket melalui antrian di gerbang dermaga dan ada bukti langsung maka silahkan lapor kan langsung di kantor polisi agar di tindak,” ucapnya.
“Saya kalau anak buah saya di tangkap saya senang, karena saya kalau takut itu selain saya yang nitipkan untuk di suruh cari begitu-begitu (pungli) kan,” sambungnya.
Justan pun menjelaskan, untuk pengaturan di dermaga sendiri bagi para penumpang dan yang juga membawa kendaraan itu sendiri mengacu semua pada tiket, kata Kepala ASDP, untuk tujuan non tunai sendiri yang pertama, menghindari yang namanya pungli di lapangan, sedangkan yang kedua, menghindari antrian-antrian panjang.
“Biasanya untuk ngantri itu mengacu semua pada tiket, dan tujuan non tunai itu adalah pertama, menghindari permainan di lapangan (pungli), kedua, menghindari antrian, jadi kita harapkan orang-orang yang datang di pelabuhan itu sudah di isi saldo dan sudah beli tiketnya langsung. Itu yang sebenarnya, hanya saja semua itu tidak langsung sempurna, jadi harusnya perlahan-lahan dulu,” terangnya. (Toks).