Lenterainspiratif.id – Yuk Bun masak lagi Bun, kali ini Lenterainspiratif.id akan membagikan resep ‘Tofu popcorn‘. Kalau ayam popcorn pasti udah pada pernah denger kan ya, nah sekarang kita ganti bahan ayamnya dengan tofu atau tahu.
Yuk mari kita siapkan bahan tofu popcornnya :
1 buah tahu
4 sdm tepung terigu
4 sdm tepung bumbu serbaguna merek apa saja
3 siung bawang putih
1 sdm kecap asin
1 sdm saos tomat / sesuai selera
1 sdm saos sambal / sesuai selera
1 sdt minyak wijen
Garam, gula dan lada bubuk secukupnya
Minyak goreng secukupnya
Nah bahan-bahan udah siap semua, sekarang tinggal kita masak :
– Potong tahu menjadi bentuk dadu
– Buat adonan basah dengan mencampurkan 2 sdm tepung bumbu, 1 sdm tepung terigu, kemudian tambahkan air sedikit demi sedikit hingga adonan menjadi kental (tentukan kekentalan adonan sesuai selera)
Nah kalau sudah sisihkan dulu adonan basahnya, kita buat adonannya keringnya.
– Campurkan 2 sdm tepung bumbu merek apa saja, dengan 3 sdm tepung terigu.
– Masukkan tahu yang sudah di potong kedalam adonan basah kemudian masukkan ke dalam adonan kering, dan goreng hingga kuning keemasan.
Sekarang kita buat saus asam manisnya ya Bun untuk bumbu ‘Tofu popcorn’
– Panaskan penggorengan dengan minyak secukupnya, kemudian tumis
3 siung bawang putih yang sudah dihaluskan
1 sdm kecap asin
1 sdm saos tomat / sesuai selera
1 sdm saos sambal / sesuai selera
1 sdt minyak wijen
Garam, gula dan lada bubuk secukupnya.
Jangan lupa cicipi untuk mengkoreksi rasa dan sesuaikan dengan selera anda. Setelah saus mengental masukkan tahu dan aduh hingga rata, jika sudah ‘Tofu popcorn’ siap dihidangkan.
Selamat mencoba Bunda, semoga suka dengan resep dari Lenterainspiratif.id. ( tim )