Lenterainspiratif.id | Ngawi – Gara-gara nekat menerobos banjir, pasangan suami istri (pasutri) di Ngawi jatuh ke sungai. Beruntung keduanya berhasil diselamatkan oleh warga dengan peralatan seadanya.
Peristiwa tersebut terjadi di Desa Pelanglor, Kecamatan Kedunggalar, Kabupaten Ngawi, pada Minggu (21/4/2024) malam saat terjadi hujan deras selama satu jam.
Saat itu pasutri tersebut nekat menerobos derasnya air banjir dengan sepeda motor. Namun, mereka terseret arus dan terjatuh ke sungai.
Warga yang melihat kejadian tersebut langsung berusaha menyelamatkan pasangan suami istri tersebut. Dengan menggunakan tali, mereka berhasil menarik istri korban dari derasnya air sungai.
Akibat kejadian itu sepeda motor korban belum dapat dievakuasi dan masih tersangkut bambu di sungai.
“Selain di Desa Pelang Lor, banjir juga menggenangi jalan dan rumah warga di Desa Tempuran, Kecamatan Paron, dan Desa Pojok, Kecamatan Kwaringan, Ngawi,” kata Joko Supriyanto, petugas BPBD Ngawi, Senin (22/4/2024). (Dad)