Lenterainspiratif.id | Gresik – Sejumlah warung kopi pangku di Jalan raya Roomo, Desa Roomo, Kecamatan Manyar, Gresik dirazia petugas pada Minggu (26/3/2023).
Kapolsek Manyar AKP Windu Priyo Prayitno mengatakan, hasilnya polisi mengamankan minuman keras dan pramusaji berpakaian seksi.
“Dari beberapa warung itu kami amankan es moni (minuman oplosan miras sejenis arak, susu, minuman suplemen, dan es batu) serta 5 liter arak dari sebuah warung,” katanya, Minggu (26/3/2023).
Windu menambahkan pengunjung termasuk pramusaji dengan tindak pidana ringan (Tipiring). Mereka dimintai KTP untuk dikirim ke Pengadilan Negeri Gresik.
“10 orang pengunjung termasuk pramusaji dari 4 warkop kami jatuhi Tipiring,” ujar Windu.
Dia menambahkan razia yang ini dilakukan untuk memberi rasa aman dan nyaman bagi warga selama Ramadhan.
“Kami ingin keresahan warga akan keberadaan warung-warung kopi seperti ini teratasi. Sehingga warga bisa fokus beribadah selama bulan Ramadhan,” katanya.
Menurut Windu, pengaruh minum minuman keras dapat memicu terjadinya gesekan antarpemuda. Selain itu, miras juga bisa memicu perbuatan melanggar hukum yang meresahkan masyarakat.
“Kami akan lakukan rutin secara acak sampai Idul Fitri,” tutup Windu. (Ji)