Tips

4 Cara Ini Terbukti Efektif Menurunkan Kadar Gula Darah Setelah Lebaran

×

4 Cara Ini Terbukti Efektif Menurunkan Kadar Gula Darah Setelah Lebaran

Sebarkan artikel ini
Berita tips, Kadar gula darah
Alat pengukur tekanan gula darah

Lenterainspiratif.id | Tips – Tak cuma lemak, momen Lebaran juga bisa jadi ancaman untuk kadar gula darah. Berbagai jenis karbohidrat serta makanan-minuman manis tersaji saat pesta Lebaran.

Jangan lupa untuk mengecek kadar gula darah setelah Lebaran seperti saat ini. Berikut beberapa kebiasaan yang dapat menurunkan kadar gula darah, mengutip berbagai sumber.

1. Sering jalan kaki

Mengutip Eating Well, berjalan kaki adalah cara bagus untuk menurunkan kadar gula darah dan menjaganya tetap stabil. Selain jalan kaki, Anda juga bisa rutin naik-turun tangga.

Lakukan jalan kaki rutin setiap hari hingga mencapai 150 menit latihan intensitas sedang per minggu.

2. Sarapan pakai gandum utuh

Untuk menurunkan gula darah, Anda disarankan lebih banyak mengonsumsi gandum utuh seperti quinoa.

Gandum utuh dikemas dengan serat yang dapat mengurangi nafsu makan untuk kemudian membantu menurunkan kadar gula darah.

3. Coba sesekali olahraga berat

Tak ada salah sesekali melakukan olahraga intensitast inggi seperti high interval intensity training (HITT). Tak perlu terlalu sering atau lama, Anda bisa melakukannya sebentar saja.

Misalnya, Anda bisa berlari cepat di atas treadmill selama 30 detik. Lalu, lanjutkan dengan berjalan atau joging pelan.

4. Pilih buah, jangan jus

Buah-buahan memang penting untuk kesehatan. Namun, manfaat yang didapat tak terlalu signifikan jika Anda mengonsumsi buah dalam bentuk jus. Atau, bisa jadi justru masalah kesehatan seperti diabetes yang didapat.

Jus biasanya mengandung lebih banyak kalori dan gula daripada buah utuh. Untuk itu, Anda disarankan memilih buah utuh, alih-alih yang telah diolah menjadi jus. (Met)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *