Lenterainspiratif.id | Malang – Beredar sebuah video seorang pemuda terekam mengendarai motor ugal-ugalan di kawasan Jalan Ijen, Kota Malang. Video itu pun kini viral di media sosial (medsos).
Dalam video tersebut terlihat pengendara motor melakukan freestyle wheelie atau mengangkat ban depan dengan memacu gas motornya.
Pada saat aksi freestyle tersebut arus lalu lintas tengah ramai dan membahayakan pengendara lain.
Kasat Lantas Polresta Malang Kota Kompol Akhmad Fani Rakhim mengungkapkan, bahwa kejadian itu terjadi pada Jumat (14/7/2023), lalu.
“Setelah dilakukan pelacakan, pelaku berhasil kami amankan pada Jumat (14/7/2023), malam,” ujar Akhmad Fani kepada wartawan, Minggu (16/7/2023).
Pelaku kemudian digelandang ke Polresta Malang Kota, bersama motor yang digunakan dalam aksi freestyle yakni Kawasaki ZX-636 dengan mesin berkapasitas 636 cc untuk menjalani proses pemeriksaan.
Hasilnya diketahui pengendara motor itu bernama Husen Mahdi, dan mengaku melakukan freestyle hanya sekedar iseng dan mencari sensasi saja.
“Jadi pelaku melakukan freestyle hanya untuk cari perhatian dan gaya-gayaan saja,” sambung Kasi Humas Polresta Malang Kota Iptu Eko Novianto.
Atas perbuatannya Husen diberikan tindakan tilang dan juga diminta membuat surat pernyataan untuk tak mengulangi kembali perbuatannya tersebut.
“Pelaku juga kami minta untuk membuat video pernyataan minta maaf kepada masyarakat Kota Malang karena telah melakukan aksi berbahaya di jalan,” kata Eko.
Bersamaan, Polresta Malang Kota mengimbau kepada masyarakat untuk tidak melakukan aksi berbahaya ketika berkendara di jalan raya.
“Karena jalan raya juga digunakan untuk banyak orang. Jangan melakukan aksi kebut-kebutan dan freestyle, karena akan sangat membahayakan. Utamakan keselamatan diri dan juga orang lain,” pungkasnya. (Fi)