BeritaJawa Timur

Viral Kakek Asal Karanganyar Nikahi Gadis Pacitan, Mahar Rp 3 Miliar Bikin Heboh

×

Viral Kakek Asal Karanganyar Nikahi Gadis Pacitan, Mahar Rp 3 Miliar Bikin Heboh

Sebarkan artikel ini
Viral Kakek Asal Karanganyar Nikahi Gadis Pacitan, Mahar Rp 3 Miliar Bikin Heboh

PACITAN, LenteraInspiratif.id  – Warga Pacitan dihebohkan dengan pernikahan tak biasa antara pria lanjut usia dan seorang wanita muda. Bukan hanya karena jarak usia yang terpaut jauh, tetapi juga lantaran mahar pernikahan mencapai Rp 3 miliar.

 

Dalam video yang viral di media sosial, tampak suasana akad nikah berlangsung khidmat. Seorang penghulu memandu ijab kabul, sementara para tamu menyimak dengan takjub saat mendengar penyebutan mahar fantastis tersebut.

 

“Saudara Tarman, saya nikahkan Shela Arika binti Arif Supriyadi kepada saudara dengan maskawin berupa seperangkat alat salat dan cek senilai Rp 3 miliar, saudara bayar tunai,” demikian suara penghulu dalam video yang ramai beredar.

 

Video tersebut langsung menyita perhatian publik dan dibagikan di berbagai platform. Banyak warganet menyebut pernikahan ini seperti “kakek menikahi cucunya” karena jarak usia yang sangat mencolok antara kedua mempelai.

 

Beda Usia 50 Tahun, Mahar Rp 3 Miliar

 

Diketahui, pernikahan berlangsung di Dusun Sidodadi, Desa Jeruk, Kecamatan Bandar, Kabupaten Pacitan, pada Rabu (8/10/2025) malam. Prosesi berjalan lancar dan dihadiri keluarga serta sejumlah undangan.

 

Kepala Desa Jeruk, Haris Kuswanto, membenarkan kabar pernikahan yang membuat publik heboh itu.

 

“Benar, pernikahan berlangsung di Dusun Sidodadi. Mempelai laki-laki bernama Tarman, usia 74 tahun, asal Kecamatan Jatipuro, Karanganyar, Jawa Tengah. Sedangkan mempelai perempuan bernama Shela Arika, berusia 24 tahun,” jelas Haris, Jumat (10/10/2025).

Haris menuturkan, secara administrasi dan agama, pernikahan tersebut sah dan sesuai ketentuan hukum yang berlaku. Meski begitu, ia tak menyangka video akad nikah itu akan viral dan menuai reaksi besar di media sosial.

 

Respons Publik Terbelah

 

Pernikahan beda usia ini menimbulkan beragam komentar. Sebagian warganet menyoroti selisih usia 50 tahun yang dinilai tidak lazim, sementara lainnya kagum dengan nilai mahar Rp 3 miliar yang disebut sebagai bukti keseriusan sang mempelai pria.

 

Meski menuai pro dan kontra, Tarman dan Shela kini resmi menjadi suami istri. Keduanya menjalani kehidupan rumah tangga sah secara agama dan negara, meski terus menjadi buah bibir di jagat maya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Banner BlogPartner Backlink.co.id