Daerah

Untuk Meningkatkan SDM Perangkat Desa, Badan Keuangan Dan BPMD Kota Tidore Gelar Sosialisasi

×

Untuk Meningkatkan SDM Perangkat Desa, Badan Keuangan Dan BPMD Kota Tidore Gelar Sosialisasi

Sebarkan artikel ini

foto : saat acara sosialisasi berlangsung

Jurnalis : Faisal Didi

TIDORE, Lentera inspiratif.com
Badan keuangan dan BPMD Kota Tidore gelar kegiatan peningkatan kapasitas pemerintah Desa dalam pengelolaa keuangan. Kegiatan bertempat di kantor Desa Oba, Kecamatan Oba Utara, Kota Tidore Kepulauan, Provinsi Maluku Utara.

Peserta yang hadir berjumlah 15 orang pemerintah desa, sementara dari BPD tidak ada satu pun yang menghadiri kegiatan peningkatan kapasitas tersebut.

Padahal, kegiatan tersebut sangat penting bagi pemerintah Desa dalam menambah wawasan terkait dengan pengelolaan keuangan desa di lingkup pemerintahan.

Sementara pembahasan dibawa langsung dari badan keuangan Kota Tidore Kepulauan, pemantik Samsul Bahri terkait dengan tata cara pengelolaan keuangan dan juga tugas dan fungsi aparatur Desa berdasarkan landasan hukum UU No. 6 tahun 2014 tentang Desa, Peraturan Pemerintah No. 43 tahun 2014 tentang peraturan pelaksanaan.

Sosialisasi ini dari badan keuangan dan BPMD, bekerja sama dengan inspektorat Kota Tidore Kepulauan, hanya di tingkat kecamatan. Namun di tingkat desa seperti ini, biasanya ada permintaan dari pihak Desa.' ujar Samsul Bahri

Harapan kami dengan adanya kegiatan ini, dari pihak pemerintah Desa bisa lebih bagus lagi dalam pengelolaan keuangan desa, dan di wilayah Kota Tidore sudah hampir semua pengelolaan keuangan ada peningkatan, kata Samsul Bahri kepada Lentera inspiratif.com, sabtwu (09/12/2017).

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *