LenteraInspiratif.id | Mojokerto – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Mojokerto meluncurkan Pilkada Kabupaten Mojokerto, Sabtu (8/6/2024). Acara yang berlangsung di Lapangan Desa Pacing, Bangsal, Mojokerto dihadiri ribuan masyarakat.
Sejumlah penyanyi dangdut ternama turut memeriahkan acara tersebut, mulai dari Gerry Mahesa, Lala Widy, Rena Movie, Difarina Indra, dan Ratna Antika.
Ketua KPU Kabupaten Mojokerto, Muslim Bukhori mengatakan jika pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Mojokerto akan diselenggarakan pada Rabu 27 November 2024. Ia berharap warga Kabupaten Mojokerto bisa berbondong-bondong mendatangi TPS untuk menggunakan hak pilihnya.
“Hari ini kita launching pemilihan bupati dan wakil bupati Mojokerto yang mana hari H pemilihan akan berlangsung pada Rabu 27 November 2024,” ucapnya.
Dalam penyelenggaraan Pilbup 2024 nanti, Muslim meminta agar para stakeholder terlibat untuk menjaga kondusifitas. Hal itu demi terselenggaranya pemilu yang kondusif, aman dan sejuk.
“Sehingga melahirkan pemimpin Kabupaten Mojokerto yang diharapkan masyarakat,” tukasnya.
Pesan tersebut juga diserukan Bupati Mojokerto Ikfina Fahmawati. Ia menginginkan agar pelaksanaan Pilkada Kabupaten Mojokerto bisa diselanggarakan dengan aman, tertib, kondusif, turut berpartisipasi dan saling menjaga.
“Harus kompak, saling menghargai, dan saling menghormati,” pesan Ikfina.