Jawa TimurPeristiwa

Intensitas Hujan Tinggi, 6 Desa di 2 Kecamatan Probolinggo Terendam Banjir

×

Intensitas Hujan Tinggi, 6 Desa di 2 Kecamatan Probolinggo Terendam Banjir

Sebarkan artikel ini
Desa terdampak banjir

Desa terdampak banjir

Lenterainspiratif.id | Probolinggo – Usai diguyur hujan sejak pagi hingga tengah hari sebanyak enam desa di dua Kecamatan di Probolinggo terendam banjir.

Berdasarkan informasi, banjir terjadi di 6 desa di Kecamatan Pajarakan dan 5 desa di Kecamatan Gending.

Selain itu hujan yang terjadi pada Kamis (26/5/2022) tersebut membuat jalur pantura yang menghubungkan Probolinggo-Sitrubondo, juga terendam air hingga memicu kemacetan.

“Total desa yang terendam air 11 desa di dua kecamatan,” kata koordinator Pusdalop (Pusat Pengendalian Operasi Penanggulangan Bencana) pada Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Probolinggo, Aris Setiawan.

Lima desa yang terendam air di Kecamatan Gending di antaranya, Desa Gending, Jatiadi, Pesisir, Klaseman, Brumbungan Lor dan Desa Bulang.

Sedangkan di Kecamatan Pajarakan ada 6 desa yakni, Desa Karangpranti, Karangeger, Sukokerto, Gejugan dan Desa Penambangan.

Sementara Kasi Kedarutan Bencana (BPBD) Kabupaten setempat Abdullah mengatakan, banjir tersebut dikarenakan intensitas hujan yang cukup tinggi sehingga air sungai meluap dan menggenangi permukiman.

“Ketinggian air sekitar 80 centimeter. Tanggul di RT 09 RW 04, Dusun Buyut, Desa Gending, ikut jebol. Genangan tidak segera turun karena berbarengan air laut pasang,” jelasnya.

Pihaknya telah menerjunkan petugasnya di desa terdampak banjir, yang berkoordinasi dengan pemerintah desa. Selain petugas Pusdalops, pihaknya juga menerjunkan Tim Reaksi Cepat Penanggulangan Bencana di sejumlah titik banjir.

“Diperkirakan air surut sekitar pukul 17.00 WIB. Kami mohon masyarakat untuk tenang,” imbuhnya. (Suf)