LenteraInspiratif.id | Mojokerto – Partai Gerindra memasang target 5 kursi dalam pemilihan legislatif (pileg) 2024. Target tersebut bertujuan agar bisa mencalonkan kader terbaiknya maju dalam Pemilihan Walikota (Pilwali) Mojokerto tahun 2024.
Rombongan partai Gerindra tiba di Kantor KPU Kota Mojokerto sekitar pukul 13.30 WIB. Berkas pengajuan bakal calon legislatif tersebut diserahkan oleh Ketua DPC Gerindra Kota Mojokerto Mochammad Harun. Ia disambut secara langsung oleh Ketua KPU Kota Mojokerto Saiful Amin.
Ketua Badan Pemenang Pemilu (Bapilu) Partai Gerindra Sugianto mengatakan, dalam pemilu tahun ini Partai Gerindra mengusung 25 bakal calon legislatif (Bacaleg). 60 persen diantaranya merupakan kader partai Gerindra sendiri, sementara 40 persen diisi wajah-wajah baru.
“Ada pendatang baru seperti generasi milenial, ada dari dosen dan musisi,” ucapnya, Sabtu (14/5/2023).
Lebih lanjut, Sugianto menyebutkan jika target Gerindra dalam Pileg 2024 sebanyak 5 kursi. Target itu ditetapkan agar dalam Pilwali Mojokerto mendatang, partai Gerindra bisa mengusung sendiri calon Walikota.
“(Jika target 5 kursi terpenuhi) Insyaallah kami siapkan calon walikota, wakil walikota, Gerindra siap,” tegas Sugianto.
Sementara itu, Ketua KPU Kota Mojokerto Saiful Amin mengatakan, dalam pemilu kali ini tidak menutup kemungkinan munculnya konflik. Sebab, semua caleg maupun partai akan saling berkompetisi untuk mendapatkan suara sebanyak-banyaknya.
“Karena partai yang sudah memiliki kursi akan berusaha setidaknya mempertahankan kursi atau menambah. Sementara ada juga partai baru untuk menambah kursi,” jelasnya.
Oleh karenanya, Saiful Amin berpesan agar semua partai ikut serta menjaga kondusifitas dalam pemilu.
“Agar suasan guyub rukun tetap terjaga di Kota Mojokerto ini,” tukasnya. (Diy)