Jawa TimurPeristiwa

Dua Rumah Warga Tuban Ludes Terbakar Saat Sang Pemilik Tidur Nyenyak

Dua Rumah terbakar, Tuban,

Dua Rumah terbakar, Tuban,

Tuban | Lenterainspiratif.id – Dua rumah milik warga Dusun Bandungrowo, Desa Kedungsoko, Kecamatan Plumpang, Kabupaten Tuban dilalap si jago merah dini hari tadi, Rabu (13/10/2021). Beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, sang pemilik rumah yang sedang tertidur pulas saat kebakaran terjadi, berhasil dibangunkan oleh warga yang kebetulan lewat.

Dua rumah tersebut adalah rumah H Bakri (53), warga Dusun Bandungrowo, Desa Kedungsoko, Kecamatan Plumpang, Kabupaten Tuban, dan H Mundhofar (31), yang bersebalahan dengan rumah H Bakri.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, api pertama kali berasal dari rumah H Bakri (53), warga Dusun Bandungrowo, Desa Kedungsoko, Kecamatan Plumpang, Kabupaten Tuban. Api yang sudah membesar itu kemudian merembet membakar garasi rumah milik H Mundhofar (31).

“Awal mula kejadian diketahui oleh Gunawan salah satu warga yang baru pulang setelah takziyah. Pada saat itu saksi melihat ada api dan kepulan asap yang membumbung tinggi di rumah milik H Bakri,” terang AKP Wahyu Dwi Waluyo, Kapolsek Plumpang, Polres Tuban.

Mengetahui ada kebakaran yang sudah membesar itu, saksi langsung berlari ke rumah korban dan berusaha untuk membangunkan korban pemilik rumah tersebut yang sedang tidur. Selain itu, saksi juga berlarian berteriak meminta tolong kepada sejumlah warga para tetangga korban yang semua sedang tidur.

“Saksi berusaha teriak-teriak meminta tolong pada warga sekitar. Sehingga semua warga terbangun dan kemudian berusaha beramai-ramai memadamkan api,” tambahnya.

Dua unit kendaraan PMK dari BPBD Tuban dan Pos Damkar Rengel dikerahkan ke lokasi untuk memadamkan api yang membakar dua rumah tersebut. “Api berhasil dipadamkan sekitar pukul 02.30 Wib dan tidak ada korban jiwa dalam kejadian itu. Untuk kerugian material ditaksir sekitar Rp 65 juta untuk rumah H Bakri dan milik H Mundhofar kurang lebih sekitar Rp 20 juta,” pungkasnya. ( man)

Exit mobile version