Jawa TimurPeristiwa

Dua Rumah di Bojonegoro Ludes Terbakar Akibat Konsleting Listrik

×

Dua Rumah di Bojonegoro Ludes Terbakar Akibat Konsleting Listrik

Sebarkan artikel ini
Dua Rumah di Bojonegoro Ludes Terbakar Akibat Konsleting Listrik
Petugas saat lakukan pemadaman

Dua Rumah di Bojonegoro Ludes Terbakar Akibat Konsleting Listrik
Petugas saat lakukan pemadaman

Bojonegoro | Lenterainspiratif.id  – Kebakaran menimpa dua rumah di Desa Tegalkodo, Kecamatan Sukosewu, Kabupaten Bojonegoro, terbakar, Kamis (19/8/2021), sekitar pukul 22.00 . Diduga kebakaran terjadi karena hubungan pendek arus listrik.

Kabid Damkar Dinas Pemadam Kebakaran Bojonegoro, Ahmad Adi Winarto mengatakan, setelah mendapatkan laporan petugas langsung terjun ke lokasi dengan mengerahkan Lima unit mobil damkar dengan 16 personil.

Diketahui rumah yang terbakar merupakan milik Murlan (alm) yang digunakan sebagai kandang ayam dan Suhudi (50) yang ditempati.

“Rumah Murlan terbuat dari kayu ludes terbakar, rumah suhudi 90 persen terbakar. Penyebabnya korsleting listrik,” ujarnya kepada wartawan. Jumat, (20/08/2021).

Kebakaran tersebut menyebabkan kerugian ratusan juta rupiah. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kejadian itu.

Rinciannya, rumah Murlan ludes dan 100 ekor ayam mati. Kemudian rumah Suhudi 90 persen terbakar meliputi toko sembako, 60 sak gabah dan perabotan rumah.

Ia mengimbau agar masyarakat berhati-hati saat beraktivitas yang berkaitan dengan api, hal itu untuk menghindari terjadinya kebakaran.

“Untuk kerugian Rp 270 juta, pemadaman melibatkan TNI-Polri dan masyarakat sekitar,” pungkasnya. ( man )