Jawa TimurPeristiwa

Ditinggal Shalat, Bocah 5 Tahun Tewas Tenggelam di Kolam Renang Jombang

×

Ditinggal Shalat, Bocah 5 Tahun Tewas Tenggelam di Kolam Renang Jombang

Sebarkan artikel ini
Bocah tewas tenggelam, Kolam renang Jombang
Kolam renang Blimbing Raya Jombang

Lenterainspiratif.id | Jombang – Seorang bocah berinisial ABY (5) asal Desa Mlaten, Puri, Mojokerto dilaporkan tewas tenggelam di kolam renang saat ditinggal ayahnya shalat ashar.

Peristiwa tragis tersebut terjadi di kolam renang Blimbing Raya, Desa Blimbing, Kesamben, Jombang pada Minggu (6/9/2024) sekitar pukul 16.00 WIB.

Kapolsek Kesamben Iptu Niswan mengatakan, saat itu korban ditinggal ayahnya ke mushala untuk menunaikan shalat ashar. Saat itu kondisi kolam renang Blimbing Raya sudah sepi.

“Mereka (ST dan ABY) renang di situ sendirian karena sebenarnya kolam sudah tutup, mereka tidak pulang-pulang,” jelasnya, Senin (7/10/2024).

Namun korban yang sedang berenang sendirian tersebut rupanya masuk ke kolam renang dewasa dengan kedalaman dia meter.

“Saat ayahnya kembali dari musala, anak (ABY) sudah meninggal di kolam renang dewasa. Korban ditemukan di kedalaman segitu (hampir 2 meter). Mungkin saat ditinggal salat dia nyemplung ke kolam renang dewasa,” terangnya.

Jenazah ABY, tambah Niswan, telah diserahkan ke keluarganya untuk dimakamkan. Sebab pemeriksaan oleh tim medis maupun Inafis Polres Jombang tidak ditemukan bekas kekerasan pada jasad korban.

“Kecerobohan orang tuanya, anak segitu ditinggal tanpa pengawasan. Kami akan periksa pemilik kolam renang dan orang tua korban,” tandasnya. (Ji)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *