Peristiwa

Demo Odol, Ribuan Truk Padati Wilayah Surabaya

Demo
Petugas saat bersiap mengawal aksi demo
Demo
Petugas saat bersiap mengawal aksi demo

Lenterainspiratif.id | Surabaya – Kritisi kebijakan over dimension and over loading (ODOL), ribuan sopir yang tergabung dalam Gerakan Sopir Jawa Timur (GSJT) akan menggelar aksi demo, Jumat (11/3/2022).

Penanggung Jawab GSJT Supriyono mengatakan, sebanyak 200 unit truk besar akan memusatkan

Aksi di Kantor Gubernur Jalan Pahlawan dan untuk ribuan truk lain akan tersebar di enam titik. Diantaranya, di Pelabuhan Tanjung Perak, pintu masuk Bandara Internasional Juanda, Exit Tol Waru, Exit Tol Dupak, Exit Tol Margomulyo, serta Exit Tol Romokalisari.

“Jadi 2.000 unit truk yang dibawa oleh sekitar 3.000 sopir truk GSJT itu nantinya akan terbagi dalam beberapa titik aksi. Kami akan berkumpul di enam titik itu, sesuai yang sudah kami sosialisasikan sejak Senin kemarin,” ujarnya kepada detikJatim, Jumat (11/3/2022).

Supriyono menyebut, bahwa aksi odol ini dilakukan serentak oleh sopir truk di DKI Jakarta, Jawa Timur, Jawa Barat, juga Yogyakarta, dan Sumatera.

“Beberapa teman dari daerah menetapkan, mereka tidak akan masuk ke Kota Surabaya tapi akan konsentrasi di titik yang sudah menjadi kesepakatan itu. Ada enam titik yang sudah saya sebutkan tadi,” ujarnya.

Aksi di setiap titik akan menunggu komando dari masing-masing ketua komunitas yang akan melakukan audiensi dengan perwakilan dari Pemerintah Provinsi Jatim di kantor gubernur.

“Tuntutan kami tetap sama, ada jaminan keamanan dan kenyamanan dari pemerintah bagi kami para sopir truk agar bisa tetap bekerja di jalan demi menafkahi keluarga masing-masing. Sesuai kesepakatan waktu perbaikan dimensi dan loading itu,” katanya.

Pihaknya mengaku para sopir yang bekerja di jalan raya masih menjadi sasaran tilang dan hambatan administrasi saat mengurus uji KIR. Dia mengatakan bahwa aksi yang dilakukan para sopir truk ini tidak bermaksud membuat jalanan di Kota Pahlawan macet total. (Fi)

Exit mobile version