Jawa TimurPeristiwa

Berteduh dari Hujan, Tiga Penambang Pasir di Blitar Tersambar Petir, 1 Tewas

Penambang pasir, tersambar petir
Gambar ilustrasi

Lenterainspiratif.id | Blitar – Nasib tragis dialami oleh tiga penambang pasir di Blitar. Ketiganya tersambar petir saat berteduh di sebuah gubuk saat hujan lebat.

Humas RSUD Ngudi Waluyo Wlingi Mustiko mengatakan, dalam kejadian itu, satu orang tewas dan dua orang lainnya dibawa ke RSUD Ngudi Waluyo Wlingi.

“Benar, ada tiga orang yang dibawa ke RSUD Ngudi Waluyo Wlingi. 1 orang sudah dalam keadaan meninggal dunia,” ujarnya, Jumat (1/12/2023).

Mustiko menyebut, peristiwa yang dialami warga Kecamatan Wlingi dan Kecamatan Gandusari tersebut terjadi sekitar pukul 14.30 WIB.

“Setelah dilakukan pemeriksaan oleh petugas kesehatan. Satu orang sudah dalam keadaan tewas. Sedangkan dua orang lainnya masih dalam perawatan. Masih dilakukan observasi di IGD,” terangnya.

Berdasarkan keterangan warga, kata Mustiko, tiga orang itu diduga pekerja tambang pasir. Mereka diduga tersambar petir saat berteduh di sebuah gubug karena hujan deras.

“Informasinya seperti itu (tersambar petir), saat meneduh karena sedang hujan deras,” imbuhnya.

Sementara terkait kondisi para korban, Kata Mustiko, para korban tidak mengalami luka bakar.

“Untuk korban (tewas) tidak ada luka bakar, dua korban masih lemas. Jadi masih dalam perawatan petugas IGD,” tandasnya.

Tiga orang yang tersambar petir adalah HDI (45) dan SUL (43) warga Kecamatan Wlingi, sementara SMS (45), merupakan warga Desa Soso Kecamatan Gandusari. HDI merupakan korban tewas. (Suf)

Exit mobile version