Peristiwa

Aksi Curanmor Di Minimarket Pasuruan Kembali Terekam CCTV

×

Aksi Curanmor Di Minimarket Pasuruan Kembali Terekam CCTV

Sebarkan artikel ini
Aksi curanmor, CCTV,
Tangkapan layar aksi pencurian di sebuah minimarket di Kelurahan Tembokrejo, Purworejo, Kota Pasuruan pada Kamis (27/1/2022)

Aksi curanmor, CCTV,
Tangkapan layar aksi pencurian motor (curanmor) di sebuah minimarket di Kelurahan Tembokrejo, Purworejo, Kota Pasuruan pada Kamis (27/1/2022)

Lenterainspiratif.id | Pasuruan – Aksi pencurian motor (curanmor) terjadi di sebuah minimarket di Kelurahan Tembokrejo, Purworejo, Kota Pasuruan pada Kamis (27/1/2022). Aksi komplotan maling motor ini sempat terekam kamera CCTV keamanan minimarket.

Dalam rekaman CCTV, pelaku tampak memakai jaket merah dan helm tengah mendorong sebuah motor dari tempat parkir. Sedangkan pelaku yang lain menunggu di pinggir jalan.

Namun karena dirasa kondisinya belum aman, pelaku tiba-tiba meninggalkan motor yang siap dicurinya tersebut.

Selang beberapa saat kemudian, pelaku yang tadinya menunggu di pinggir jalan langsung membawa motor lain yang sedang di parkir dan dibawanya kabur.

Diduga motor tersebut adalah milik seorang perempuan yang tengah berbelanja di minimarket tersebut.

Salah satu karyawan minimarket Syamsul Arifin mengatakan, motor milik ibu-ibu yang dibawa kabur itu adalah Honda Beat nomor polisi N 5320 XB. Korban akhirnya segera melapor ke Polsek Setempat.

“Iya, ibu-ibu, salah satu pembeli. Tadi malam sudah lapor. Sudah ada polisi ke sini,” ujar Syamsul Jumat (28/1/2022).

Diketahui, aksi pencurian motor terekam CCTV sudah tiga kali terjadi di wilayah hukum Polres Pasuruan Kota dalam sepekan terakhir.

Tiga peristiwa pencurian itu terjadi di Kelurahan Tembakrejo, peristiwa terjadi di Desa Warungdowo, Kecamatan Pohjentrek dan di Desa Kedawung Wetan, Kecamatan Grati. Tiga peristiwa ini belum terungkap.