Jombang, LenteraInspiratif.id – Kecelakaan tragis terjadi di Jalan Raya KH Abdurrahman Wahid (Gus Dur), Jombang Kota, Kabupaten Jombang, pada Sabtu malam (26/4/2025). Seorang penumpang motor dilaporkan meninggal dunia setelah terjatuh dan terlindas truk, sementara pengendara motor hanya mengalami luka ringan.
Kejadian bermula ketika Saifudin (26), warga Desa Kepuh, Kecamatan Papar, Kabupaten Kediri, mengendarai motor bernomor polisi AG 4227 ECA dari arah Surabaya menuju Nganjuk. Ia membonceng Suparno (47), warga Desa Sugihwaras, Kecamatan Prambon, Nganjuk.
Saat melintas di lokasi kejadian, Saifudin mencoba menyalip sebuah truk dari sisi kiri. Namun nahas, upaya itu membuat motornya bersenggolan dengan kendaraan lain yang berada di jalur sama. Menurut saksi mata, Andi Subagyo, motor Saifudin langsung oleng usai senggolan.
“Motor bersenggolan lalu oleng. Penumpangnya jatuh ke kanan jalan,” kata Andi.
Akibatnya, Suparno terjatuh ke jalur truk yang dikemudikan Taryono (64), warga Bogor. Tubuhnya terlindas roda belakang truk dan seketika meninggal dunia di tempat kejadian. Sementara Saifudin terjatuh ke kiri jalan dan hanya mengalami luka ringan.
Warga yang mengetahui insiden tersebut segera menghubungi pihak berwenang. Tak berselang lama, ambulans tiba untuk mengevakuasi jenazah, sementara petugas dari Unit Gakkum Satlantas Polres Jombang melakukan olah TKP dan pemeriksaan terhadap saksi-saksi di lokasi.
Kanit Gakkum Satlantas Polres Jombang, Ipda Siswanto, mengungkapkan bahwa saat ini penyelidikan masih berlangsung. “Penyebab kecelakaan masih kami dalami,” ujarnya.
Polisi telah mengamankan truk bermuatan galon air mineral beserta sepeda motor korban sebagai barang bukti. Selain itu, petugas juga sedang melacak keberadaan motor lain yang terlibat dalam senggolan. Seluruh barang bukti kini diamankan di Kantor Satlantas Polres Jombang.