DaerahPeristiwa

Viral, Dua Warga Jombang Diciduk Densus 88

×

Viral, Dua Warga Jombang Diciduk Densus 88

Sebarkan artikel ini

foto : densus 88 anti teror. 

Jombang, Lentera Inspiratif.com
Maraknya kabar terkait penangkapan yang dilakukan oleh Detasemen Khusus (Densus) 88 anti teror, terhadap dua orang yang berasal dari Jombang, Jawa Timur, kini menjadi viral.

Diketahui, dua warga yang diciduk oleh Densus 88 anti teror adalah berinisial BA (29) dan DF (28) warga Jombang. Namun, keduanya kini berdomisili di Lebak Rejo Utara, Surabaya. Kabar penangkapan pelaku itu viral di media social (Medsos), pada Senin (14/05/2018).

Sementara itu, Kapolres Jombang, AKBP Fadli Widiyanto, saat dikonfirmasi pada acara pemusnahan miras, Selasa (15/05/2018), menjelaskan, mengenai adanya kabar itu,  menunggu hasilnya dari Mabes.

"Terkait dengan kegiatan itu nanti ada pers rilis dari Mabes. Karena kita menunggu saja dari Mabes terkait dengan kegiatan upaya penegakan hukum atas kejadian serangan dari teroris beberapa hari yang lalu, "jelasnya.

Disinggung soal lebih detailnya terkait penangkapan dua orang warga Jombang oleh Densus 88 anti teror, Fadli mengungkapkan, lebih menyerahkan persoalan ini pada Mabes Polri.

"Nanti dari mabes akan memberikan pers rilis secara resmi, "tandasnya. (wan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Banner BlogPartner Backlink.co.id