DaerahJawa Timur

Unesa Beri Robot Pintar Kepada Gugus COVID-19 Jawa Timur

Robot pintar
Foto : Robot Pintar diterima Gubernur Jatim
Robot pintar
Foto : Robot Pintar diterima Gubernur Jatim

Lenterainspiratif.com | Surabaya – Universitas Surabaya (unesa) memberikan Robot Pintar kepada Gugus COVID-19 Jawa Timur, robot dengan nama KECE ini rencananya akan membantu tenaga kesehatan di rumah sakit darurat COVID-19 untuk merawat pasien.

Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa menuturkan robot pemberian unesa itu sangat membantu, terlebih ketika kita harus menerapkan physical distancing.

“Robot ini sangat membantu tenaga medis, sebab saat pandemi COVID-19 ini, physical distancing harus dijaga, interaksi satu dengan yang lain juga harus dibatasi, terutama interaksi nakes dengan pasien yang interkasinya sangat intesnif, akan bisa disubsitusi robot ini,” ujar Kofifah, Rabu (15/7/2020).

“Selain akan membantu membuat nakes aman dari risiko paparan COVID-19, robot ini juga bisa menghemat penggunaan APD. Karena APD dapat digunakan saat benar-benar urgent, sebab layanan seperti mengirim obat, makanan bisa dilakukan robot ini,” katanya.

Khofifah merencanakan meletakkan robot KECE itu di RS RS Darurat Lapangan Indrapura Surabaya. Karena di sana ada ruang perawatan di hall besar, sehingga pelayanan akan lebih terbantu dengan adanya si robot KECE ini.

Khofifah juga sangat memberikan dukungan kepada unesa agar mengembangkan robot kece generasi kedua dan terus berinovasi. Ia pun mendorong semua pihak terutama dunia perguruan tinggi untuk berinovasi guna membantu menangani kondisi pandemi seperti ini.

“Yang lalu, kita sudah pernah mendapatkan produk robot dari ITS dan Unair, sekarang kita ditambahkan lagi oleh produk dari Unesa. Inovasi ini akan menjadi bagian dari penguatan untuk memberikan layanan lebih cepat, baik, dan aman, bagi pelayanan pasien COVID-19. Kita tunggu inovasi berikutnya,” paparnya.

Diketahui robot KECE ini memiliki beberapa keunggulan yakni dapat mengantar makanan, alat medis, obat-obatan dan juga mampu melakukan sterilisasi ruang rawat. (fi)

Exit mobile version