Jawa TimurPeristiwa

Truk Muat Kayu Terguling di Jalan Menikung Arah Gumitir, Jember

×

Truk Muat Kayu Terguling di Jalan Menikung Arah Gumitir, Jember

Sebarkan artikel ini
Truk Muat Kayu, Terguling, Jember
Foto tangkapan layar

Truk Muat Kayu, Terguling, Jember
Foto tangkapan layar

Lenterainspiratif.id | Jember – Sebuah truk muat kayu terguling di Jalan Raya arah Gumitir Kecamatan Silo, Kabupaten Jember, Minggu (3/7/2022).

Insiden truk terguling itu terekam dalam video yang beredar di media sosial. Truk warna hijau itu tiba-tiba oleng dan terguling saat berada di tikungan.

Kapolsek Silo AKP Suhartanto membenarkan informasi adanya truk yang kembali terguling di Jalan Raya Gumitir. Kejadian berlangsung sekitar pukul 17.00 WIB.

“Iya benar baru saja terjadi, truk warna hijau itu terguling,” ungkap Suhartanto, Minggu.

Suhartanto menyebut, selang sehari sebelumnya ada truk muat kayu yang terguling di lokasi yang sama bahkan sempat memicu kemacetan.

“Itu Sabtu malam juga ada truk terguling dan di lokasi yang sama, jadi saat ini sudah ada dua truk namun yang malam hari sudah kami evakuasi,” jelasnya.

Saat ini, petugas tengah menuju lokasi untuk melakukan tindakan pasca tergulingnya truk. Kendati demikian, jalur Gumitir dipastikan masih bisa dilalui pengguna jalan, meski akses sementara masih diberlakukan buka tutup.