Peristiwa

Truk Ayam Terguling di Tol Jombang-Mojokerto Sebabkan Kemacetan

×

Truk Ayam Terguling di Tol Jombang-Mojokerto Sebabkan Kemacetan

Sebarkan artikel ini
Truk Ayam Terguling
Truk ayam terguling di Tol Jombang-Mojokerto, Kecamatan Gedeg, Mojokerto

Truk Ayam Terguling
Truk ayam terguling di Tol Jombang-Mojokerto, Kecamatan Gedeg, Mojokerto

Lenterainspiratif.id | MOJOKERTO – Sebuah truk yang mengangkut ayam terguling di Tol Jombang Mojokerto (Jomo) KM 707, Desa/Kecamatan Gedeg, Minggu (6/2/2022).

Akibatnya, arus lalu lintas sempat mengalami kemacetan karena muatan truk tumpah memenuhi jalan.

Insiden kecelakaan tunggal ini terjadi sekitar pukul 11.05 WIB. Bermula saat truk Isuzu nopol K 8089 FS yang dikemudikan Sutiono (43) warga Desa Pakis, Kecamatan Tambakromo, Kabupaten Pati ini melaju dari arah barat.

Kasat PJR Polda Jatim AKBP Dwi Sumrahadi menerangkan, truk ayam ini mendadak oleng setiba di KM 707 jalur A ruas Tol Jomo. Diduga, truk tersebut mengalami ban pecah.

“Kendaraan mengalami pecah ban belakang bagian kanan,” terangnya.

Beruntung tak ada korban jiwa. Sopir truk dan kernetnya, Yudi Medianto, 20, dipastikan tak mengalami luka apapun.

“Akibat kejadian tersebut truk terguling ke sisi kanan,” ucap Dwi.

Akibat kecelakaan ini, arus lalu lintas sempat mengalami kemacetan karena muatan truk berupa ratusan ayam yang dikemas dalam box warna merah berhamburan ke tengah jalan. (Diy)