Daerah

Tim Kemenag Halsel Tentukan Kalibrasi Arah Kiblat Di Lapangan Polres Halsel

×

Tim Kemenag Halsel Tentukan Kalibrasi Arah Kiblat Di Lapangan Polres Halsel

Sebarkan artikel ini

HALSEL – Jelang perayaan hari Raya Idul Adha 2019 (10 Zulhijah 1440 H) yang akan diselenggarakan Polres Halsel di lapangan terbuka tepatnya di halaman apel, tim Kemenag Kabupaten Halmahera Selatan (Halsel) tentukan kalibrasi arah kiblat, Kamis (8/8/2019).

Menurut tim penentuan kalibrasi arah kiblat di lapangan apel Polres Halsel merupakan hasil kordinasi Polres Halsel dan Kemenag Kab. Halsel.

Tim kalibrasi arah kiblat juga menjelaskan hal ini dilakukan karena hukumnya wajib dalam pelaksanaan sholat bagi umat Islam menghadap arah Kiblat.

Kapolres Halsel AKBP M. Faishal Aris, S.I.K., M.M., saat dikonfirmasi membenarkan adanya penentuan kalibrasi arah kiblat di Polres Halsel serta pelaksanaan sholat Idul Adha 10 Zulhijah 1440 H akan di gelar Polres Halsel tepatnya dilapangan apel. Selain itu Polres Halsel juga menggelar pelaksanaan pemotongan Hewan Qurban. “Iya benar, pelaksanaan sholat Idul Adha nanti ada di lapangan Polres Halmahera Selatan, “tandasnya. (adhy)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *