Lenterainspiratif.id | Ponorogo – Gara-gara sopir ngantuk, sebuah truk bermuatan telur terguling di Desa Josari Kecamatan Jetis Kabupaten Ponorogo.
Peristiwa yang terjadi pada Rabu (5/4/2023) dini hari, atau pukul 3.45 WIB tersebut mengakibatkan dua orang mengalami luka-luka.
Kapolsek Jetis, AKP Slamet Kariwahono mengatakan, awalnya truk nopol B 9454 UDP itu dikemudikan Samsudin (37) warga Desa Kunir Kecamatan Wonodadi Kabupaten Blitar hendak mengirim telur dari kediri ke Jakarta.
Namun sesampainya di lokasi kejadian diduga sopir mengantuk dan hilang kendali. Truk itu kemudian menabrak pohon tepi jalan hingga akhirnya terguling.
“Iya, diduga karena sopir mengantuk sehingga hilang keseimbangan dan menabrak pohon”, terang Kapolsek Jetis, AKP Slamet Kariwahono.
Dalam kecelakaan tersebut, dilaporkan dua orang mengalami luka ringan dan tengah dirawat di RSUD Hardjono, Ponorogo.
Keduanya merupakan sopir atas nama Samsudin warga Kabupaten Blitar dan kernet atas nama Nurun Nain (37) warga Desa Selosari Kecamatan Kandat Kabupaten Kediri.
“Kalau jumlah telur yang pecah secara pasti kami tidak tahu, namun secara keseluruhan (kendaraan dan muatan) kerugian materialnya kira-kira mencapai Rp40 juta,” Pungkasnya. (Dad)