DaerahNasional

Sandiaga Uno Senam Pagi Bersama Emak – Emak

×

Sandiaga Uno Senam Pagi Bersama Emak – Emak

Sebarkan artikel ini
foto : sandiaga saat foto bareng emak - emak.

foto : sandiaga saat foto bareng emak – emak.

SIDOARJO – Sandiaga Uno, calon Wakil Presiden, gelar senam pagi bersama emak -emak di parkir Gor Delta Sidoarjo. Tak luput, selain menggelar senam pagi, Sandiaga Uno juga mengingatkan emak-emak agar mendatangi tempat pemungutan suara (TPS) pada 17 April mendatang, untuk memilih pasangan calon Presiden dan Wakil Presiden, yakni Prabowo – Sandiaga Uno.

Nampak dalam acara senam pagi itu, Sandiaga didampingi oleh Ketum PAN, Zulkifli Hasan. Serta, Sandiaga mengaku senam bersama ini sangat menyenangkan.

“Alhamdulillah kami sangat menikmati sekali. Dan emak-emak ini antusiasme untuk bergaya gaya hidup sehat, “ujar Sandiaga Uno, Jumat (28/09/2018).

Dihadapan emak-emak, Sandiaga menawarkan bahwa ke depan insyaallah ekonomi lebih baik. “Apalagi saat ini kami menerima keluhan emak-emak, seperti biaya listrik dan air yang sangat membebani. Dan Sandiaga merasa keluhan ibu-ibu ini sangat memprihatinkan. Oleh sebab itu, keluhan ini akan menjadi fokus perhatian Prabowo-Sandiaga, “pungkasnya. (fi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *