Lenterainspiratif.id | Tuban – Remaja bernama Kanang Fachrul Aprilianto (17) warga Dusun Culi, Desa Margosuko, Kecamatan Bancar, Kabupaten Tuban tewas tenggelam saat mandi di sungai.
Korban tenggelam saat mandi di sungai Turut Desa Pulogede, Kecamatan Tambakboyo, Kabupaten Tuban. Kamis (30/11/2023) sekitar pukul 14.30 WIB.
Saat kejadian ia bersama temannya Sahrul Romadhoni (17) warga Desa Bulumeduro, Kecamatan Bancar ini tengah mandi di sungai.
Kapolsek Tambakboyo AKP Eko Sumartono menyampaikan, saat itu keduanya mandi di sisi bagian selatan sungai.
“Korban bernama Khanang di bagian utara dan Sahrul di bagian selatan, saat bersama – sama mandi, korban di tunggu oleh saudara Sahrul, namun Khanang tidak muncul,” ucap Kapolsek Tambakboyo.
Pria yang akrab disapa Eko ini menjelaskan, awalnya kedua remaja tersebut berenang di area sungai yang dangkal di sisi selatan. Namun, diketahui sekitar pukul 15.30 WIB keduanya bergeser ke sungai yang agak dalam.
Pada saat asik berenang di sungai agak dalam, saudara Sahrul memanggil temannya Khanang, namun panggilan itu tidak ada respon dan korban juga tidak kelihatan.
Karena panik, bergegas Sahrul meminta tolong kepada warga setempat untuk mencari temannya.
Pencarian tersebut berlangsung lama dan tim Kepolisian Polsek Tambakboyo bersama BPBD Tuban melakukan proses pencarian korban yang belum ketemu.
“Korban ditemukan sekitar pukul 19.25 WIB dalam keadaan meninggal dunia,” terang AKP Eko Sumartono.
Kini korban telah diserahkan ke pihak keluarga dan berdasarkan keterangan dari pihak medis, tidak ditemukan adanya bekas penganiayaan ataupun kekerasan lainnya ditubuh korban.
“Keterangan dari pihak keluarga korban Khanang ini tidak bisa berenang,” tutup Eko. (Suf)