Peristiwa

Pom Bensin Meledak, 3 Mobil dan 4 Motor Hangus Terbakar

Kebakaran
Lokasi kebakaran
Kebakaran
Lokasi kebakaran

Lenterainspiratif.id | Kediri – Kebakaran terjadi di rumah Suhadi (61) warga Desa Kencong, Kecamatan Kepung pada Sabtu (19/3/2022). Insiden kebakaran itu dipicu saat korban memindahkan bensin dari drum ke mesin pom mini miliknya. Lalu timbul percikan api hingga mesin pom mini meledak.

Kapolsek Kepung Iptu Sarwo Edy mengatakan, akibatnya, tiga mobil dan empat motor milik korban juga ikut hangus terbakar. Ditaksir korban mengalami kerugian sekitar Rp 313 juta.

“Korban mengalami luka bakar pada tangannya saat berusaha untuk menyelamatkan diri,” ucap Iptu Sarwo Edy.

Sebanyak tiga unit mobil pemadam kebakaran dikerahkan ke lokasi untuk segera memadamkan api.

“Warga bersama petugas bergotong royong memadamkan api di rumah korban. Selang satu jam kemudian api bisa dipadamkan,” imbuh Sarwo.

“Untuk pemilik rumah yang mengalami luka bakar telah dibawa ke klinik Asyifa’ Kepung. Saat ini anggota sedang menyelidiki penyebab kebakaran,” pungkas Sarwo.

Exit mobile version