Lenterainspiratif.id | Situbondo – Seorang tenaga honorer di Kantor Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Situbondo dibekuk polisi Selasa (31/5/2022) sekitar pukul 23.00 WIB lantaran terbukti menjadi pengepul judi togel online.
Tenaga honorer di Dishub Situbondo yang diamankan tersebut adalah Suwarno (37) warga Desa Dawuhan, Kecamatan Suboh, Situbondo.
Selain itu, polisi juga membekuk dua pelaku lain yakni seorang perangkat desa bernama Nanang Kasim (32) warga Desa Selomukti, Kecamatan Mlandingan, Situbondo. Lalu Muhammad Muin (37) warga Desa/Kecamatan Suboh, Kabupaten Situbondo.
Selanjutnya mereka bertiga digelandang ke Mapolres Situbondo untuk proses penyelidikan dan langsung di tahan. Dalam kasus ini polisi juga berhasil menyita barang bukti berupa uang tunai sebesar Rp.2 juta, tiga buah ponsel, dompet dan judi togel online jenis Hongkong (HK).
Kasi Humas Polres Situbondo Iptu Achmad Sutrisno mengatakan, ketiganya tertangkap basah saat melayani pembeli judi togel online di sebuah warung kopi.
“Untuk mengungkap peran tiga pelaku judi togel tersebut, ketiganya masih diminta keterangannya penyidik Satreskrim Polres Situbondo,”kata Iptu Achmad Sutrisno, Rabu (1/6/2022).
Menurut dia, berdasarkan informasi, ketiga pria tersebut mempunyai peran masing-masing. Salah satu dari pria itu merupakan bandar togel online.
“Sedangkan keduanya pria yang lain itu, diduga sebagai pengepul judi togel online tersebut,” pungkasnya.
Saat diperiksa polisi, ketiganya berdalih, mereka nekat berjualan togel online untuk memenuhi kebutuhan hidupnya. (Fi)