Lenterainspiratif.id | Halsel – Proses pembangunan Gedung Pertemuan Guruapin, Kecamatan Kayoa Kabupaten Halmahera Selatan (Halsel) di pertanyakan masyarakat. Pasalnya, pengerjaan yang dilakukan mulai November 2022 hingga Februari 2023 tidak ada perkembangan. Belum juga dalam gedung pertemuan Guruapin sendiri tidak ada papan proyek yang tampilkan.
Salah satu warga Guruapin yang enggan di sebutkan namanya, mempertanyakan kondisi pembangunan gedung pertemuan Guruapin. Lantaran tidak melihat proses pembangunan lanjutan, dan juga tidak melihat papan proyek mulai dari pembangunan dasar hingga macet pembangunan saat ini.
“Gedung pertemuan Guruapin ini di bangun dari November 2022, tapi sampe (sampai) sekarang gedung sudah masuk 2023 bulan februari ini Tara (tidak) lihat dorang (mereka) kerja lagi,” ujarnya, Rabu (22/02/2023).
Pihaknya pun, menyampaikan bahwa mungkin gedung pertemuan ini menjadi bagian aspirasi dewan, tapi entah siapa yang punya aspirasi tersebut.
“Gedung pertemuan ini katanya aspirasi salah satu dewan. Tapi entah dewan provinsi atau kabupaten, cuman masalahnya sampe (sampai) ini belum kerja lanjut, ini yang Torang (kami) pertanyakan,” terangnya.
Hingga berita ini di publish awak media masih melakukan konfirmasi dengan pihak pemegang atau pengawasan pembangunan gedung pertemuan Guruapin. (Toks).