Lenterainspiratif.id | Pasuruan – Setelah sepekan diburu pelaku penusukan di sebuah toko tembakau di Pasuruan akhirnya berhasil diringkus polisi.
“Benar. Sudah kami amankan,” kata Kasat Reskrim Polres Pasuruan Kota AKP Bima Sakti Pria Laksana, Selasa (23/11/2021).
Namun belum diketahui secara pasti terkait identitas dan alamat korban. Termasuk lokasi penangkapan.
“Tunggu ya, akan kami rilis,” ungkapnya.
Penangkapan terhadap pelaku beredar dalam sebuah rekaman video yang mendapat banyak respon dari netizen. Mereka mengapresiasi petugas dan mengharapkan pelaku dihukum setimpal.
Sebelumnya, aksi penusukan brutal di sebuah toko tembakau, Jalan Raya Soekarno-Hatta, terekam CCTV dan videonya tersebar. Penusukan itu terjadi Senin (15/11/2021) pukul 17.30 WIB.
Korban Mokhammad Fatkhurrozy (23), warga Kelurahan Blandongan, Kecamatan Bugulkidul, Kota Pasuruan. Ia meninggal dunia setelah 5 hari dirawat di Rumah Sakit Saiful Anwar (RSSA) Malang. ( suf )