Lenterainspiratif.com | Jakarta – Penyanyi Ashanty mengaku kaget mendengar keponakannya, Millen Cyrus terseret kasus narkoba. Ashanty yakin bahwa Millen hanya mengkonsumsi saja.
“Kita diam bukan kita nggak membantu, cuma kita pastilah namanya ada anggota keluarga yang kena musibah pasti membantu,” tegas Ashanty dalam channel YouTubenya, Rabu (25/11/2020).
“Tapi, aku setiap jam memantau juga memberikan, mempertanyakan gimana yang terbaik. Bagaimanapun Millen bukan pengedar aku yakin itu, tapi Millen adalah pemakai. Bisa jadi ini adalah penyalahgunaan. Jadi mungkin yang terbaik adalah direhabilitasi,” harap Ashanty.
Ashanty mengaku baru pertama ini ia dan keluarganya tertimpa masalah narkoba, ia berharap kedepannya Millen bisa lebih mawas diri. Ia juga ingin keponakannya itu belajar dari kesalahan dan tidak mengulangi lagi demi kebaikannya.
“Dengan kita begini kamu juga akan lebih mawas diri ke depan, dengan siapa kamu berteman, dengan siapa kamu bekerja, dengan siapa lingkungan kamu. Jadi ingat kita pasti akan tetap (ada) bukan mensupport tapi akan tetap ada, tapi juga tidak membela karena posisinya Millen positif,” kata Ashanty.
Millen Cyrus sudah ditetapkan sebagai tersangka. Dari hasil tes urine, Millen juga dinyatakan positif narkoba.
Kendati telah menyerahkan segala keputusan kepada pihak yang berwajib, Ashanty tetap berharap Millen dapat direhabilitasi karena ia tau Millen tidak akan mudah menjali hari-harinya di dalam hotel prodeo.
“Dia sudah mengakui dan minta maaf jadi kita akhirnya menyerahkan ini ke pihak kepolisian, ditindak seadil-adilnya kita memohon semoga Millen bisa direhab, dia bukan pengedar,” pintanya.
“Sebelum direhab berhari-hari dia ada di kantor polisi pasti tidak mudah dan tidak nyaman,” tukas Ashanty.(tim)