
lenterainspiratif.com Lamongan – Sebuah Isuzu Elf di Lamongan nyasar ke tambak di Desa Kemlagi Lor, Kecamatan Turi kabupaten lamongan, lantaran sang sopir mengemudi sambil bermain HandPhone (HP).
Elf dengan nopol S-7055-JA yang terjun ke tambak tersebut disopiri Ubaid (32), warga Desa Pomahanjanggan, Kecamatan Turi.
“Awalnya saya lihat pak sopir itu menyetir sambil menerima telepon,” kata salah seorang saksi mata, Amin, kepada wartawan, Selasa (10/3/2020).
Ketika menyetir kendaraan sambil menerima telepon itu, lanjut Amin, sopir tak sadar kendaraannya oleng ke kiri dan tiba-tiba langsung masuk tambak. Selain itu, kata Amin, jalan yang dilalui Elf yang sedianya akan mengangkut penumpang ini masih dalam kondisi rusak parah.
“Sopir selamat dan tidak terluka sama sekali,” aku Amin. Ia menambahkan di jalan tersebut memang sering terjadi kecelakaan karena kondisi jalan yang rusak dan sopir yang tidak menguasai medan jalan.
Kecelakaan tunggal ini menjadi tontonan warga yang melintas di jalan setempat. Warga yang berada di lokasi kejadian juga ikut membantu selama proses evakuasi minibus tersebut dilakukan.”Penasaran karena ramai orang lihat, saya akhirnya ikut lihat juga,” kata Suli, warga desa lainnya.
Mobil derek dari Unit Laka Lantas Polres Lamongan membutuhkan waktu setidaknya 3 jam untuk mengangkat minibus tersebut dari dalam tambak. Petugas mobil derek cukup kesulitan mengevakuasi kendaraan dari dalam tambak karena bodi kendaraan yang besar dan peralatan yang minim. (man)