DaerahJawa Timur

Jalin Sinergitas, Lurah Balongsari Serap Aspirasi Gandeng Babinsa dan Babinkatimas 

×

Jalin Sinergitas, Lurah Balongsari Serap Aspirasi Gandeng Babinsa dan Babinkatimas 

Sebarkan artikel ini

Membangun sinergitas  kelurahan Balongsari mengandeng Babinsa dan Babinkatimas setempat


lenterainspiratif.id | Mojokerto – Membangun sinergitas  kelurahan Balongsari mengandeng Babinsa dan Babinkatimas setempat untuk Untuk menjalin komunikasi, sinergi dan menjaring aspirasi masyarakat.

Lurah Ageng Ardhyanto mengatakan tujuan dari kegiatan ini adalah untuk turun langsung ke masyarakat, mendengar permasalahan, saran, dan kritik terhadap pelayanan kelurahan, serta memperkuat hubungan antara pemerintah kelurahan dan masyarakat.

Kegiatan santai bareng ini berlangsung di balai pertemuan lingkungan Sumolepen dan dihadiri oleh berbagai lapisan masyarakat Balongsari.

Dalam sambutannya, Lurah Ageng Ardhyanto menyampaikan pentingnya berkomunikasi langsung dengan warga untuk memahami kebutuhan dan aspirasi mereka.

“Malam ini adalah tentang kita, masyarakat Balongsari. Kami ingin mendengar langsung dari Anda semua. Apakah ada permasalahan yang perlu kami perbaiki? Saran apa yang Anda miliki? Dan kritik apa yang Anda ingin sampaikan? Kami di sini untuk mendengarkan dan bertindak,” kata Lurah Ageng Ardhyanto.

Selama acara, warga kelurahan Balongsari dengan antusias berbagi pengalaman dan pemikiran mereka. Beberapa permasalahan yang dibahas mencakup infrastruktur, kesehatan, pendidikan, dan lingkungan. Warga juga memberikan berbagai saran untuk meningkatkan pelayanan pemerintah kelurahan.

Camat Magersari, Kota Mojokerto Ary Setiawan mengatakan berharap pendekatan para pamong praja bersama TNI/Polri tersebut akan meningkatkan pelayanan ke masyarakat. Pembauran tiga pilar ini akan memperkuat hubungan antara pemerintah kelurahan dan masyarakat.

“Gebrakan Lurah Balongsari ini sangat positif karena akan memperkuat hubungan dengan masyarakat. Ini adalah terobosan yang luar biasa dan inovatif,” kata Camat Ary.

Salah seorang warga, Abdul Hamid, mengatakan, sangat menghargai inisiatif Lurah Ageng Ardhyanto untuk melakukan kegiatan langsung turun ke lingkungan lengkap beserta perangkat kelurahan dan tiga pilar.

Lurah Ageng Ardhyanto berencana untuk mengadakan kegiatan serupa secara berkala untuk menjaga dialog terbuka antara pemerintah kelurahan dan warga Balongsari. Ini adalah langkah positif menuju peningkatan kualitas pelayanan dan kesejahteraan masyarakat di wilayah ini. ( Roe )

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *