Lenterainspiratif.id | Mojokerto – Sebuah mobil Honda Brio RS melaju sendiri hingga terjun ke sungai di Jalan Wijaya Kusuma Desa Banjaragung, Kecamatan Puri, Kabupaten Mojokerto. Hal ini diduga karena pemilik mobil lupa belum netralkan persneling.
Menurut keterangan pemilik mobil Suyanto kejadian ini terjadi pada, Jumat (8/4/2022) sekitar pukul 16.00 WIB. Bermula saat dirinya yang waktu itu hendak pulang, memarkirkan kendaraanya dengan posisi mengarah ke jalan.
“Parkir di sini (menunjukkan lokasi). Tadi mau pulang, sudah mau tutup,” ujarnya.
Namun karena Suyanto lupa menurunkan hand rem, mobil berwana biru dengan nopol S 1183 RI melaju sendiri tanpa awak.
“Sama pegawai saya, persnelingnya masuk. Begitu saya start langsung jalan pelan-pelan,” ucapnya.
Pemilik sempat berusaha menahan mobil tersebut.
Namun karena lokasi parkir yang memiliki dataran yang miring, membut mobil tersebut langsung masuk ke sungai dengan posisi bagian depan di dalam sungai.
“Saya waktu itu diluar, sudah mencoba menghadang tapi terjatuh dan mobil itu jalan sendiri. Saya terluka di tangan dan kaki,” ungkap Suyanto.
Dalam penjelasan pria yang juga pemilik showroom ini, mobil tersebut merupakan kepunyaan anaknya. Saat peristiwa ini terjadi, kondisi lalu-lintas dalam keadaan sepi.
“Bukan mobil dagangan, mobil anak saya. Untungnya arus lalu-lintas pas sepi sehingga tidak ada yang tertabrak,” jelasnya.
Petugas dari Polres Mojokerto yang datang langsung mengamankan lokasi. Petugas derek yang datang langsung berusaha mengevakuasi mobil dari dalam sungai dengan kedalaman sekitar 3 meter tersebut.
Selama proses evakuasi mobil warna biru tersebut sempat membuat jalur di sekitar lokasi macet.
Hal ini dikarenakan banyaknya masyarakat yang melihat proses evakuasi yang dilakukan petugas. Ditambah, jalan tersebut merupakan jalur alternatif dua kecamatan, yakni Kecamatan Puri dan Kecamatan Sooko. Sudah begitu, di lokasi juga banyak terdapat penjual takjil maupun makanan. (Diy)