Nasional

LF PBNU Tetapkan 1 Muharram 1446 Jatuh Pada Senin 8 Juli 2024

×

LF PBNU Tetapkan 1 Muharram 1446 Jatuh Pada Senin 8 Juli 2024

Sebarkan artikel ini
LFPBNU, 1 Muharram 1446
Ilustrasi rukyatul hilal

Lenterainspiratif.id | Nasional – Lembaga Falakiyah Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (LF PBNU) menetapkan bahwa awal Bulan Muharram jatuh pada hari Senin, 8 Juli 2024.

Penetapan ini sebagaimana tertulis dalam Surat Keputusan Lembaga Falakiyah Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (LF PBNU) nomor 002/SK/LF-PBNU/X/2022.

“Awal bulan Muharram 1446 H bertepatan dengan Senin Legi 8 Juli 2024 M (mulai malam Senin) atas dasar istikmal,” bunyi Surat Keputusan tersebut.

Diketahui hasil rukyatul hilal yang dilakukan pada hari ini, Sabtu (6/7/2024) semua lokasi tidak melihat adanya hilal.

“Telah dilaporkan penyelenggara rukyatul hilal pada Sabtu Wage 29 Dzulhijjah 1445 / 6 Juli 2024 tidak terlihat adanya hilal,” sambungnya.

Atas keputusan ini, selanjutnya jajaran Lembaga Falakiyah PWNU dan PCNU se-Indonesia dihimbau untuk turut aktif menyebarluaskan pengumuman awal Muharram 1446 ini ke jajaran masing-masing dan seluruh warga Nahdliyin. (Met)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *