PeristiwaSumatera Utara

Konferensi Ke- II PAC GP Ansor Medan Belawan Sukses, M Dimas Terpilih Sebagai Ketua

Konferensi PAC GP Ansor Medan Belawan, Kota Medan

LenteraInspiratif.id | Medan – Konferensi Pimpinan Anak Cabang (PAC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kecamatan Medan Belawan yang ke II telah selesai digelar Minggu (27/11/2022). Acara ini berlangsung di R. A Qouli Mukmin tepatnya di Jalan Y. P Milau, Gang Wakaf Kota Medan.

Kegiatan kali ini diawali dengan sholawat dan doa bersama untuk Belawan, dilanjutkan dengan bakti social berupa pemberiaan bantuan sembako untuk masyarakat sekitar dan dilanjutkan dengan pembukaan ceremony konferensi PAC GP Ansor Medan Belawan.

Pembukaan Konferensi Anak Cabang Medan Belawan ke II ini di hadiri langsung oleh ketua PC GP Ansor Kota Medan M. Husein Tanjung di dampingi oleh Sekretaris PC GP Ansor Kota Medan Dannil Sitorus Pane, Ketua MDS Rijalul Ansor Kota Medan M. Iksan, Ketua KNPI Belawan Bung Arsyad Pasaribu SH, Babin Kamtibnas Labuhan Deli bapak Wahyu, Ketua MWC NU Belawan bapak Mulianto SPd, dan seluruh kader PAC GP Ansor Medan Belawan.

Ketua PC GP Ansor Kota Medan mengatakan, Konfercab harus benar memilih dan memilah calon yang dapat memajukan roda organisasi.
“PAC GP Ansor diperiode selanjutnya harus siap berkhidmah dan tidak menjadikan organisasi sebagai kendaraan untuk kepentingan pribadi,” ucap Husein.

“Oleh karena itu, saya sangat setuju apabila susunan PAC GP Ansor didominasi oleh orang yang mempunyai latar belakang pendidikan pesantren. Pasalnya, salah satu misi dari NU dan Banom-banomnya, termasuk GP Ansor sendiri yakni menjaga tradisi Amaliyah Ahli Sunah Wal Jamaah,” tambahnya.

Hal senada disampaikan oleh ketua MWC NU Medan Belawan “Orang yang menjadi pengurus di PAC GP Ansor Medan Belawan, harus benar-benar orang yang berkompeten dalam bidang tersebut, disertai kejelasan latar belakang pesantren dan keluarganya dari kalangan Annahdiyah” ucap Mulianto memberi nasihat.

Selanjutnya proses pemilihan ketua PAC GP Ansor Medan Belawan berlangsung cukup alot, dikarenakan adanya dua orang kader yang maju menjadi kandidat ketua yaitu M. Dimas Restu Adjie alumni PKL PW GP ANSOR SUMUT dan Alvin alumni Susbalan PW GP ANSOR SUMUT, kendati demikian Muhammad Dimas Restu Adjie unggul 12 suara dari Alvin yang mempunyai 32 suara, maka ditetapkan la M Dimas Restu Adjie sebagai ketua PAC GP Ansor Medan Belawan periode 2022-2024.

Dalam pidatonya Dimas mengatakan “GP Ansor didirikan oleh para ulama dan jelas mempunyai visi misi yang suci. Maka, kesuciannya jangan sampe dikotori oleh oknum-oknum yang menggunakan money politik demi suatu jabatan di organisasi. Money politic bukanlah shadaqah siyasah (sedekah politik), melainkan risywah siyasah (suap politik). Berlaku baginya hadits Rasulullah SAW: ar-râsyi wal murtasyi fin nâr. Penyuap maupun yang disuap tempatnya di neraka,” ucapnya. (Habibi)

Exit mobile version