Jawa TimurPeristiwa

Kencangnya Gempa Bantul Membuat Teras Rumah Warga Tulungagung Ambruk

Gempa Bantul, Berita Tulungagung
Gambar ilustrasi

Lenterainspiratif.id | Tulungagung – Gempa 6,4 SR yang mengguncang Bantul, Yogyakarta membuat teras rumah milik Pujiono (50), warga Desa Sebalor, Kecamatan Bandung, Kabupaten Tulungagung roboh.

Diketahui kencangnya getaran gempa membuat genting rumah hancur berantakan. Warga sekitar pun bergotong royong membersihkan material teras yang ambruk tersebut.

Pujiaono mengatakan saat kejadian dirinya tengah bersantai di bawah teras. Saat gempa dirasa semakin kuat, Pujianto bersama keluarga langsung keluar rumah menyelamatkan diri.

“Saya sudah keluar rumah terasnya ambruk menimpa handphone saya, ” ujarnya, Sabtu (1/7/2023).

Kayu yang menyangga teras tersebut diketahui sudah lama dan mulai lapuk. Sehingga saat gempa terjadi kayu tersebut tidak kuat menyangga atap genting dan ambruk. Beruntung Pujiono bersama keluarga segera keluar rumah saat gempa terjadi sehingga tidak menimbulkan korban jiwa.

“Memang kayu nya sudah mulai lapuk, ” terangnya.

Sebelumnya gempa berkekuatan M 6,4 di Bantul terasa hingga di Jawa Timur. Getaran gempa terasa hingga di Surabaya dan Malang hingga Mojokerto.

Data resmi BMKG Twitter menyebutkan gempa itu terjadi pukul 19.57 WIB. Gempa laut itu berada di kedalaman 25 km dan dinyatakan tidak berpotensi tsunami.

“Gempa Mag:6.6, 30-Jun-23 19:57:43 WIB, Lok:8.63 LS,110.08 BT (86 km BaratDaya BANTUL-DIY), Kedlmn:25 Km, tdk berpotensi tsunami,” demikian sebut @infoBMKG yang diunggah pukul 19.59 WIB. (Suf)

Exit mobile version