DaerahJawa Timur

Kecelakaan Karambol Di Tuban, Korban Sempat Terjepit

×

Kecelakaan Karambol Di Tuban, Korban Sempat Terjepit

Sebarkan artikel ini
Kecelakaan karambol

Kecelakaan karambol
Foto : kondisi mobil usai terjadi kecelakaan

Lenterainspiratif.com | Tuban – Kecelakaan tragis kembali terjadi Tuban Jawa Timur, kali ini melibatkan mobil pickup L300, truk trailer dan mobil kijang. Kecelakaan karambol itu terjadi di di jalur Pantura Tuban tepatnya di jalan raya Tuban-Semarang, Dusun Bogang, Desa Kaliuntu, Kecamatan Jenu, Kabupaten Tuban, Kamis (24/9/2020) dini hari.

Akibat kecelakaan tersebut, mobil pickup L300 bernopol S 9859 HE, yang dikendarai Suwandi (45) warga Desa Karangasem, Kecamatan Jenu, Kabupaten Tuban , mengalami rusak parah di bagian depan mobil. Suwandi bahkan sempat terjepit dan tidak bisa keluar.

Kasat Lantar Polres Tuban, AKO Argo Budi Sarwono memaparkan, “Mobil pick up L300 yang dikemudikan oleh Suwandi itu berjalan dari barat ke timur. Kemudian saat di sekitar TKP itu mobil mendahului dari kanan kendaraan truk di depannya yang tidak diketahui identitasnya,” ujarnya.

Ketika mobil pick up yang berpenumpang tiga orang yakni Karti, Sutipah dan Sakinah itu mendahului dari kanan pada saat bersamaan dari arah berlawanan yakni dari timur melaju truk trailer dengan nopol H 1959 GH.

Karena jarak yang terlalu dekat membuat kendaraan pick up itu menabrak bagian pojok depan truk trailer yang dikemudikan oleh Slamet Widodo (24), warga Desa Jeruk, Kecamatan Pancur, Kabupaten Rembang, Jawa Tengah.

Setelah menabrak truk trailer, mobil pick up yang akan ke pasar itu kemudian oleng ke kiri dan kembali mengalami kecelakaan dengan kenderaan mobil pribadi kijang tua dengan nopol W 416 YN. Yang dikemukakan oleh Ahmad Afandi Nimpuna (39), warga Desa Jimbaran Kulon, Kecamatan Wonoayu, Sidoarjo yang sebelumnya juga berjalan dari barat ke timur. Sebagaimana dilansir dari beritajatim.com.

Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut.

“Akibat kejadian kecelakaan itu 4 korban mengalami luka-luka, yaitu dari pengemudi dan penumpang kendaraan pick up L300. Untuk para korban saat ini sudah dalam perawatan medis di rumah sakit,” tambahnya.

Kasus kecelakaan karambol itu saat ini tengah diselidiki lebih lanjut oleh petugas Laka Sat Lantas Polres Tuban dengan melakukan olah TKP. Tiga kendaraan yang terlibat pun telah dievakuasi. (bin)