Lenterainspiratif.id | Berita Sofifi – Gubernur Malut KH. Abdul Gani Kasuba, Lc mengukuhkan 11 tenaga Pengawas Penyelenggaraan Urusan Pemerintah di Daerah (PPUD) di lingkungan Inspektorat Maluku Utara bertempat di lantai 4 kantor Gubernur , Sofifi pada Kamis, (14/1) hari ini.
Gubernur AGK di kesempatan itu meminta kepada para pejabat yang dilantik agar dapat bekerja dengan baik dan sungguh sungguh demi terlaksananya pemerintahan yang bermartabat.
Diketahui, 11 pejabat yg dilantik diantaranya Ningkeula Iwis Darmi sebagai pengawas Pemerintahan Urusan di daerah (PPUPD Madya), Djunaidi Iskandar Alam (PPUPD Madya), Nurdin Salama (PPUPD Muda), Hilda (PPUPD Muda), Abdurahman Assagaf (PPUPD pertama, Nurul Isnain , (PPUPD Pertama), Samsudin (PPUPD Pertama , la Nurdin Salim (PPUPD Pertama) , Iksan A Idrus (PPUPD Pertama), Ika Sofri Megwati (PPUPD Pertama dan Hipriyansah (PPUPD Pertama.
Turut hadir dalam pelantikan tersebut Kepala Inspektorat Maluku Utara Nirwan MT.Ali, Kepala BKD Maluku Utara Idrus Assagaf dan Kepala Biro Protokol, Kerjasama dan Komunikasi Publik Rahwan K Suamba. (Andre)