LenteraInspiratif.id | Mojokerto – Ribuan pelari membanjiri acara Bhayangkara Fun Run 7.8K di Mojokerto di lapangan Paseban Agung, Trawas, Mojokerto, Minggu (30/6/2024). Kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian perayaan Hari Bhayangkara ke-78.
Kegiatan hari ini dimulai sekitar pukul 5.47 WIB. Peserta berlari sambil menikmati panorama alam yang menawan di kawasan wisata Trawas. Rute lari meliputi pemandangan perkebunan, sawah, hutan, serta puncak Gunung Penanggungan dan Welirang.
Kapolres Mojokerto, AKBP Ihram Kustarto, menyampaikan apresiasi atas antusiasme masyarakat untuk mengikuti kegiatan pagi hari ini.
“Pagi ini dalam rangka Fun Run Hari Bhayangkara ke-78 yang insya Allah besok akan kita meriahkan di puncak acara dengan upacara yang penuh hikmat dan hiburan bersama,” katanya.
Ihram melanjutkan, acara ini juga memajukan perekonomian rakyat di Mojokerto, khususnya di Kecamatan Trawas. Hal ini tidak lepas dari pesona alam daerah Trawas yang sudah tersohor.
“Trawas ini desa wisata dengan alam yang indah. Saya ingin memunculkan icon Mojokerto dari sudut pandang wisata di Trawas,” tukasnya.
Acara ini juga dimeriahkan oleh penampilan artis dangdut Difarina Indra. Selain berlari, peserta berkesempatan memenangkan hadiah menarik seperti mobil, sepeda motor, dan perangkat elektronik. (Diy)