Kuliner. LenteraInsoiratif.id – Fruit sando, sandwich khas Jepang yang berisi buah segar dan krim lembut, semakin populer di berbagai negara, termasuk Indonesia. Hidangan sederhana ini tidak hanya lezat, tetapi juga menarik secara visual dengan warna-warni buah yang menggoda.
Untuk membuat fruit sando, diperlukan beberapa bahan utama, yaitu roti tawar, krim kocok, dan buah-buahan segar seperti kiwi, anggur, dan jeruk. Berikut langkah-langkah pembuatannya:
1. Membuat krim kocok: Campurkan 200 gram whipped cream bubuk dengan 400 ml air es. Kocok hingga mengembang dan kaku.
2. Menyiapkan isian: Masukkan krim kocok ke dalam piping bag, lalu potong ujungnya.
3. Menata sandwich: Letakkan selembar roti tawar di atas plastik wrap, lalu oleskan krim secara merata. Susun potongan buah di bagian tengah atau secara diagonal. Tambahkan lagi lapisan krim hingga menutupi buah, kemudian tutup dengan selembar roti tawar lainnya.
4. Dinginkan: Bungkus sandwich dengan plastik wrap dan simpan di dalam kulkas selama kurang lebih 60 menit agar set.
5. Penyajian: Potong sandwich sesuai garis diagonal menggunakan pisau tajam agar hasilnya rapi. Fruit sando siap disajikan dalam keadaan dingin untuk sensasi rasa yang lebih nikmat.
Kelezatan fruit sando tidak hanya terletak pada rasa manis dan segarnya, tetapi juga tekstur lembut krim yang berpadu dengan roti dan buah-buahan. Tak heran jika sandwich ini menjadi favorit banyak orang sebagai camilan atau hidangan penutup yang praktis dan menyegarkan.(Irm)