Mojokerto, LenteraInspiratif.id – Pemerintah Kota (Pemkot) Mojokerto sukses menggelar acara nonton bareng (nobar) pertandingan sepak bola antara Timnas Indonesia vs Australia di lapangan parkir GOR Seni Mojopahit, Selasa (10/9/2024). Acara ini disambut dengan antusiasme tinggi oleh warga Mojokerto yang berbondong-bondong hadir untuk mendukung Timnas Garuda.
Suasana nobar terlihat sangat meriah dengan adanya berbagai hiburan seperti penampilan musik dan kopi serta snack gratis yang disediakan Pemkot Mojokerto. Anak-anak hingga orang dewasa tampak menikmati acara dengan penuh kegembiraan. Beberapa warga bahkan membawa tikar dan duduk bersama keluarga, menciptakan suasana piknik yang hangat dan akrab.
Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Mojokerto, Gaguk Tri Prasetyo mengaku sangat terhibur dengan penampilan Timnas Indonesia. Ia juga mengapresiasi semangat juang dari Timnas yang mampu membendung gempuran dari Tim Australia.
“Yang jelas mainnya sangat bagus sekali. Kita lihat tadi tekanan-tekanan dari kubu lawan dapat dipatahkan semuanya,” ucap Gaguk selepas Nobar di GOR Seni Majapahit, Selasa (10/9/2024).
Acara nobar ini tidak hanya menjadi ajang untuk mendukung Timnas, tetapi juga mempererat persatuan dan kebersamaan warga Mojokerto. Suasana di lapangan parkir GOR Seni Mojopahit dipenuhi dengan sorak sorai dan yel-yel semangat dari para supporter.
Sekda berharap dengan semangat kebersamaan dan dukungan penuh dari masyarakat, diharapkan Timnas Indonesia dapat memberikan penampilan terbaiknya dan meraih kemenangan. Euforia nobar ini menjadi bukti nyata betapa besar cinta dan dukungan warga Mojokerto terhadap Timnas Garuda.
“Yang jelas masyarakat sangat terhibur, senang sekali dan puas dengan performa Indonesia. Semoga kedepannya performa Timnas lebih bagus sehingga kita bisa buat nobar lagi,” tukas Gaguk. (roe/adv)