DaerahJawa Timur

Ditlantas Polda Jatim Olah TKP Kecelakaan Maut di Tuban

×

Ditlantas Polda Jatim Olah TKP Kecelakaan Maut di Tuban

Sebarkan artikel ini
Ditlantas Polda Jatim Olah TKP Kecelakaan Maut di Tuban
Foto : Petugas saat olah TKP Kecelakaan maut di tuban

Ditlantas Polda Jatim Olah TKP Kecelakaan Maut di Tuban
Foto : Petugas saat olah TKP Kecelakaan maut di tuban

Lenterainspiratif.com | Tuban – Hari ini Korlantas Polri dan Ditlantas Polda Jatim mendatangi lokasi kejadian kecelakaan maut di Tuban Jawa Timur untuk melakukan olah TKP.

Olah TKP yang dipimpin langsung oleh Kasi Sidik Lasa, Subditlaka Ditgakkum, Korlantas Polri AKBP Tri Yulianto dan Kasi laka Ditlantas Polda Jatim AKP Inggal Widya Perdana itu, dilakukan dengan menggunakan alat 3D laser scanner yang berfungsi untuk traffic insiden analysis.

Olah TKP yang digelar hari bertujuan untuk mengambil gambar rekayasa kecelakaan. Oleh sebab itu arus lalu lintas sempat di hentikan sejenak ketika proses mengoperasikan alat 3D kamera laser scanner dan kamera drone.

“Kita masih melakukan olah TKP gabungan dengan menggunakan alat 3D untuk mengetahui kronologi secara mendetail untuk melengkapi proses penyidikan,” ujar Tri di TKP, Selasa (8/9/2020).

Sebagaimana diketahui sebelumnya, telah terjadi kecelakaan maut yang melibatkan mobil Toyota Kijang dengan sebuah Truk. Yang menewaskan 6 penumpang mobil kijang 7 tujuh penumpang, 5 dari 6 penumpang yang meninggal meruakan satu keluarga. Diketahui ketika itu rombongan keluarga itu hendak pergi ke RSUD Koesman Tuban guna menjenguk salah satu saudaranya yang sakit. (man)