Lenterainspiratif.id | Ternate – Untuk meningkatkan soliditas dan solidaritas TNI dengan Bea Cukai Danrem 152/Baabullah Brigjen TNI Elkines Villando Dewangga, S.A.P. berkunjung ke Kantor Bea Cukai Ternate di JL. Jenderal Ahmad Yani No.2, Kota Baru, Kec. Ternate Tengah, Kota Ternate, Maluku Utara, Senin (03/04/2023).
Dalam kunjungannya tersebut Danrem disambut Kepala Bea Cukai Ibu Shinta Dewi Arini, dalam percakapannya Danrem mengatakan memiliki program dalam rangka meningkatkan kesejahteraan masyarakat Maluku Utara diberbagai sektor, baik pertanian maupun perikanan dan peternakan. Dibutuhkan sharing informasi dan komunikasi baik dari segi keamanan maupun hal-hal yang dapat berkembang dari setiap wilayah mengingat luasnya wilayah pengawasan dan berbagai ancaman yang dihadapi dilapangan.
Sinergitas bersama TNI ini dinilai Kepala Bea Cukai Prov Malut Ibu Shinta dapat menjadi salah satu upaya bersama dalam memaksimalkan pengawasan Wilayah. Peran serta Bea Cuka Maluku Utara dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat Malut terutama dalam menumpas peredaran serta pemusnahan barang barang ilegal yang menjadi penyakit masyarakat, silaturhmi ini juga memperkuat dan saling mendukung tugas jika kedepan unsur TNI diperlukan.
Danrem mengucapkan terimakasih dan berharap sinergitas bea cukai bersama TNI khususnya Korem 152/Baabullah di wilayah Maluku Utara dapat terus ditingkatkan, upaya perlindungan kepada masyarakat dan pengamanan hak-hak Negara, serta terus memberi manfaat bagi masyarakat secara optimal. (Toks).