Jawa TimurKriminal

Bikin Resah Pelaku Gendam Dihajar Warga

×

Bikin Resah Pelaku Gendam Dihajar Warga

Sebarkan artikel ini
Bikin Resah Pelaku Gendam Dihajar Warga
pelaku gendam saat dihajar warga

Bikin Resah Pelaku Gendam Dihajar Warga
pelaku gendam saat dihajar warga

Pasuruan | Lenterainspiratif.id – warga Tegalan , Desa Bakalan, Kecamatan Purwosari, Kabupaten Pasuruan hajar dua pelaku kejahatan hipnotis atau gendam pada, Rabu (25/8).

Kedua pelaku hipnotis tesebut adalah Boby Fonda Dewantara (39), warga Desa Petungasri dan Bambang Sutrisno (61), warga Desa Sumbergedang. Mereka sama-sama berasal dari Kecamatan Pandaan.

“Kedua tersangka diserahkan perangkat desa ke polisi setelah dihajar warga akibat diduga telah melakukan aksi gendam,” jelas Kapolsek Purwosari, AKP Safiudin, Kamis (26/8/2021).

Menurut pengakuan seorang perangkat Desa sebelumnya kedua pelaku t ersebut telah melakukan gendam terhadap korban asal Dusun Tegalan, Desa Bakalan.

“Kabar aksi gendam yang tidak berhasil itu menyebar ke semua warga dusun dan membuat mereka waspada dengan ciri-ciri kedua tersangka,” ujarnya.

Karena tidak sadar aksinya di curigai mereka lantas melakukan hal yang sama kepada warga lain. Warga yang mengetahui kedatangan tersangka, langsung menyergapnya ketika turun dari mobil di dalam perkampungan warga dusun tersebut. Mereka pun dihajar dan diseret ke kantor polisi.

“Setelah kita sidik di Mapolsek, tersangka mengakui memang merencanakan aksi gendam di dusun tersebut namun belum berhasil. Aksi gendam yang berhasil mereka lakukan di wilayah hukum Polsek Purwodadi, mereka mengambil emas 10 gram dari korbannya,” ungkap Safiudin.

Diketahui identitas warga kecamatan Purwodadi, Kabupaten Pasuruan yang jadi korban gendam tersebut adalah Saidah (57), ibu rumah tangga asal Desa Capang.

“Hari ini kita proses pelimpahan kasus ke Mapolsek Purwodadi, Polres Pasuruan,” tandasnya. ( suf )