Jawa TimurPeristiwa

Bikin Nyesek, Uang Tabungan Rp 9 Juta Milik Warga Raib Terkubur Abu Vulkanik

Abu Vulkanik

Abu Vulkanik

Lenterainspiratif.id | Lumajang – Erupsi Gunung Semeru membuat Khairul Huda (32) Warga Kampung Umbulan, Desa Supiturang, Kecamatan Pronojiwo, Kabupaten Malang kehilangan uang miliknya.

“Hancur semua, dulu dibawah tanah ini rumah saya. Tapi sudah tidak kelihatan lagi, ini batasnya. Kalau itu motor kerja saya, rusak terkena erupsi,” kata Huda, Rabu (8/12/2021) pagi sambil menunjuk motor yang meleleh akibat terkena sapuan awan panas.

Tak hanya itu, motor yang ia pakai bekerja sehari-hari terendam abu vulkanik. Bahkan uang tabungan miliknya ikut raib terkena lava panas Semeru.

“Uang tabungan saya Rp 9 Juta hangus, saat itu saya simpan di dalam rumah. Pas lari menyelamatkan diri saya dan istri hanya bawa uang empat ratus ribu rupiah saja,” kenang Huda.

Huda mengatakan, uang yang hangus akibat erupsi Semeru rencanannya akan digunakan merenovasi rumah.

“Uang itu mau saya pakai merenovasi rumah,” tuturnya.

Huda menceritakan secara detail bahwa ia melihat secara langsung saat terjadi banjir lahar dingin Semeru.

“Semeru saat itu tidak mengeluarkan letusan. Hanya suara gemuruh saja. Tak lama kemudian, muncul semburan putih. 10 detik kemudian muncul lagi cukup besar, saat itu kita semua lari menyelamatkan diri,” ujarnya.

Huda menambahkan, rumahnya rata dengan tanah kemungkinan karena tersapu awan panas yang turun dari gunung Semeru.

“Kalau melihat kondisi kerusakan, sepertinya rumah saya dan kampung saya disini, tersapu awan panas dan lava Semeru. Ini erupsi terbesar Semeru sejak delapan tahun saya tinggal disini,” pungkas Huda. ( Suf )

Exit mobile version